Liputan6.com, Jakarta Sekarang ini dunia tengah dihebohkan dengan kemunculan masalah baru di kesehatan. Masalah tersebut ditimbulkan dari sebuah virus bernama Corona. Virus tersebut sangat mematikan dan disebut menyerupai dengan virus SARS, virus yang menewaskan 800 orang di Tiongkok.
Baca Juga
Advertisement
Kini virus Corona mulai meresahkan seluruh warga dunia. Virus yang mewabah di Wuhan tersebut sangat bisa menyebabkan infeksi. Efeknya virus tersebut bisa menyerang sistem pernapasan yang bisa berakibat kematian.
Virus Corona yang mewabah di Wuhan kini mulai diproteksi agar tidak menyebar kemana-mana. Tak hanya di Tiongkok, virus tersebut juga berusaha diproteksi di berbagai negara. Seperti yang dlakukan perempuan di bandara Vancouver, Kanada.
Selain perempuan yang menggunakan botol kemasan untuk melindungi diri, masih banyak cara kreatif agar terhindar dari virus Corona. Berikut Liputan6.com rangkum dari World of Buzz, cara kreatif orang melindungi diri dari virus Corona, Rabu (29/1/2020).
1. Di bandara Vancouver, Kanada, ada perempuan memakai botol kemasan untuk melindungi dirinya dari virus Corona.
Advertisement
2. Seperti diketahui, virus Corona bisa menular dan menginfeksi banyak orang. Hal tersebut membuat perempuan ini berusaha melindungi dirinya.
3. Meski jauh dari Tiongkok, namun virus tersebut bisa saja dibawa oleh orang-orang yang terinfeksi setelah berkunjung ke sana.
Advertisement
4. Tak hanya di Vancouver, di Hong Kong pun orang-orang juga sangat was-was.
5. Seperti keluarga ini yang kompak memakai galon yang sudah dipotong agar muat di kepala mereka.
Advertisement