Momen Citra Kirana Dibawa ke RS karena Demam Tinggi 39,6 Derajat, Idap Mastitis

Menjelang tengah malam, Citra Kirana dilarikan ke rumah sakit karena demam tinggi.

oleh Loudia Mahartika diperbarui 16 Sep 2020, 11:28 WIB
Diterbitkan 16 Sep 2020, 09:50 WIB
Demam Tinggi Hingga 39,6 Derajat Celsius, Citra Kirana Idap Mastitis
Cerita Citra Kirana dilarikan ke rumah sakit karena demam tinggi. (Sumber: YouTube/Ciky Citra Rezky)

Liputan6.com, Jakarta Lewat channel YouTube miliknya, Citra Kirana baru-baru ini diketahui sempat dilarikan ke rumah sakit. Dirinya dirujuk ke UGD lantaran demam tinggi hingga 39,6 derajat Celsius. 

Ditayangkan pada Senin (14/9/2020) lalu, pesinetron yang baru saja dikaruniai anak pertama ini dilarikan ke Rumah Sakit Bina Medika Bintaro, Tangerang Selatan. Diceritakan Citra Kirana, pukul 11 malam, Rezky Aditya yang tiba di rumah dari lokasi syuting langsung mengantarnya ke rumah sakit.

Tak bisa dimungkiri Rezky Aditya sempat khawatir sang istri terinfeksi Corona Covid-19. Rupanya setelah melakukan sederet pemeriksaan, Citra Kirana diketahui mengidap mastitis. Menurut Citra Kirana, mastitis biasanya terjadi pada ibu menyusui sekitar dua sampai enam minggu usai bersalin.

"Aku masuk UGD, karena aku mengalami yang namanya mastitis. Jadi kalau ibu menyusui tuh pasti tahu apa itu mastitis," ungkap Citra Kirana bersama Rezky Aditya.

Masuk UGD Pukul 23.00 WIB

Demam Tinggi Hingga 39,6 Derajat Celsius, Citra Kirana Idap Mastitis
Cerita Citra Kirana dilarikan ke rumah sakit karena demam tinggi. (Sumber: YouTube/Ciky Citra Rezky)

Mastitis adalah peradangan pada jaringan payudara. Kondisi ini sering terjadi pada ibu menyusui dan bisa mengganggu proses pemberian nutrisi kepada bayi. Meski demikian, tak semua wanita mengalami hal ini.

Dalam tayangan YouTube tersebut, wanita yang akrab disapa Ciki ini menjelaskan bagaimana dirinya dilarikan ke rumah sakit setelah sang suami pulang kerja. Menurut dokter, mastitis disebabkan oleh bakteri dan menginfeksi saluran air susu ibu.

Alami Peradangan

Demam Tinggi Hingga 39,6 Derajat Celsius, Citra Kirana Idap Mastitis
Anak Citra Kirana dan Rezky Aditya (Instagram/rittarrajagukguk)

Mastitis dipicu peradangan pada payudara karena produksi air susu ibu atau ASI melimpah, tapi ibu menyusui lupa untuk mengosongkan (stok air susu) dengan rajin memompanya.

“Alhamdulillah ASI aku banyak, tapi aku tuh enggak kosongin, enggak dipompa. Jadi yang ada di pikiran aku tuh aku sudah nenenin Athar sering dan lama, oh berarti sudah oke nih,” terang Citra Kirana dalam YouTube miliknya.

Demam Tinggi, Takut Covid 19

Demam Tinggi Hingga 39,6 Derajat Celsius, Citra Kirana Idap Mastitis
Cerita Citra Kirana dilarikan ke rumah sakit karena demam tinggi. (Sumber: YouTube/Ciky Citra Rezky)

Bintang sinetron "Tukang Bubur Naik Haji" ini lupa bahwa meski telah rajin menyusui, ASI tetap harus dipompa secara rutin. Makin sering dipompa makin banyak ASI yang diproduksi. Maka dari itu, suhu tubuh Citra Kirana menjadi meninggi.

 “Jadi waktu itu, aku merasa demam banget sih sampai suhu aku tuh 39,6 derajat Celsius. Mau pecah rasanya, panas banget. Pusing banget aku. Mual pusing, terus panas. Payudaranya sakit banget,” urainya. Citra Kirana pun jadi khawatir menyusui putranya.

“Akhirnya aku pumping, aku kasih Athar, terus mikirnya sudah aneh-aneh. Takutnya Athar-nya ikut demam,” lanjutnya.

Tak hanya Citra Kirana yang berpikir aneh-aneh. Dalam perjalanan menuju rumah sakit, Rezky Aditya memikirkan hal yang sama, yakni dugaan infeksi Corona Covid-19.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya