Liputan6.com, Jakarta Pengumuman SNMPTN 2021 akan bisa diakses para murid SMA pada hari ini, Senin (22/3/2021) pukul 15.00 WIB. Banyak murid yang kini berdoa dan berharap bisa masuk ke kampus yang mereka pilih. Harapan dan doa menjadi kombinasi yang apik agar keberuntungan menghinggapi para murid.
Baca Juga
Advertisement
Terlepas dari informasi pengumuman SNMPTN 2021 pada hari ini, ada editan foto kocak untuk menemani kamu agar tidak tegang menanti pengumumannya. Ya, ada beberapa editan lulus SNMPTN 2020 dengan progam studi yang sangat absurd dan nyeleneh.
Kilas balik editan hasil lulus SNMPTN progam studi yang nyeleneh ini berhasil mencuri perhatian warganet. Banyak yang merasa terhibur sekaligus geleng kepala membaca tulisan di pengumuman SNMPTN. Progam studi yang diedit pun sangat nyeleneh.
Penasaran kan melihat editan lulus SNMPTN progam studi yang nyeleneh? Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, editan lulus SNMPTN progam studi yang nyeleneh, Senin (22/3/2021).
1. Ada yang bisa jelasin Teknik Keramas itu gimana?
Advertisement
2. Baru tahu di Harvard University ada progam studi Bahasa Sunda.
3. Yang keterima pasti orangnya santuy banget.
Advertisement
4. Astaga, sampai dibikin Universitas Twitter loh.
5. Enggak sabar, lihat murid ini ikut kelas meniup gelembungnya Spongebob.
Advertisement