8 Momen Resepsi Pernikahan Ridho DA dan Syifa, Meriah Usung Konsep Internasional

Ridho DA dan Syifa menggelar resepsi pernikahan di sebuah hotel di Garut, Jawa Barat.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 17 Okt 2021, 16:15 WIB
Diterbitkan 17 Okt 2021, 16:15 WIB
Ridho 2R menikahi kekasihnya Syifa
tangkapan layar MOP Channel... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Ridho Syafaruddin atau yang lebih dikenal dengan Ridho DA akhirnya telah meresmikan hubungannya dengan sang kekasih, Syifa dalam sebuah pernikahan. Ridho DA dan Syifa sendiri telah melaksanakan ijab kabul pada Minggu (17/10/2021) sekitar pukul 09.30 WIB.

Prosesi akad nikah Ridho dan Syifa pun berlangsung khidmat dan hanya dihadiri oleh keluarga serta sahabat terdekat saja. Bahkan, saat akad nikah, Rizki DA yang merupakan kembaran dari Ridho bertindak sebagai saksi nikah.

Usai menggelar akad nikah, Ridho DA dan Syifa pun langsung menggelar resepsi pernikahan. Acara resepsi pernikahan pasangan selebriti ini pun dilangsungkan di lokasi yang sama yaitu di Hotel Harmoni, Garut, Jawa Barat. Namun, berbeda saat akad nikah yang digelar secara outdoor, resepsi pernikahan keduanya justru dilakukan secara meriah di dalam ballroom.

Saat resepsi pernikahan, Ridho dan Syifa terlihat kompak menggunakn busana berwarna cokelat muda. Konsep resepsi pernikahan pasangan selebriti ini pun mengusung tema internasional dan berbanding terbalik dengan akad nikah yang menggunakan konsep adat Sunda.

Penasaran seperti apa meriahnya? Dirangkum Liputan6.com dari channel YouTube MOP Channel, berikut ini beberapa momen resepsi pernikahan Ridho DA dan Syifa, Minggu (17/10/2021).

1. Ridho DA dan Syifa terlihat begitu serasi menggunakan busana berkonsep internasional saat resepsi pernikahan.

8 Momen Resepsi Pernikahan Ridho DA dan Syifa, Meriah Usung Konsep Internasional
Ridho DA dan Syifa (Sumber: YouTube/MOP Channel)... Selengkapnya

2. Meski begitu, wajah tegang sekaligus bahagia tak lepas dari keduanya.

8 Momen Resepsi Pernikahan Ridho DA dan Syifa, Meriah Usung Konsep Internasional
Ridho DA dan Syifa (Sumber: YouTube/MOP Channel)... Selengkapnya

3. Meski menggunakan konsep internasional, namun saat acara resepsi terdapat pula kesenian adat yang ditampilkan sebagai wakil asal daerah keduanya.

8 Momen Resepsi Pernikahan Ridho DA dan Syifa, Meriah Usung Konsep Internasional
Ridho DA dan Syifa (Sumber: YouTube/MOP Channel)... Selengkapnya

4. Keduanya bahkan tak henti menebar senyum bahagia saat menuju panggung mempelai.

8 Momen Resepsi Pernikahan Ridho DA dan Syifa, Meriah Usung Konsep Internasional
Ridho DA dan Syifa (Sumber: YouTube/MOP Channel)... Selengkapnya

5. Ridho DA sendiri juga turut memberikan nyanyian pada Syifa yang kini telah resmi menjadi istri.

8 Momen Resepsi Pernikahan Ridho DA dan Syifa, Meriah Usung Konsep Internasional
Ridho DA dan Syifa (Sumber: YouTube/MOP Channel)... Selengkapnya

6. Acara resepsi penikahan yang digelar di ballroon hotel ini pun hanya dihadiri oleh keluarga dan teman-teman terdekat.

8 Momen Resepsi Pernikahan Ridho DA dan Syifa, Meriah Usung Konsep Internasional
Ridho DA dan Syifa (Sumber: YouTube/MOP Channel)... Selengkapnya

7. Meski begitu, dekorasi pada resepsi pernikahan Ridho dan Syifa terlihat begitu meriah dengan bunga bernuansa putih.

8 Momen Resepsi Pernikahan Ridho DA dan Syifa, Meriah Usung Konsep Internasional
Ridho DA dan Syifa (Sumber: YouTube/MOP Channel)... Selengkapnya

8. Beberapa selebriti turut hadir di acara resepsi pernikahan keduanya bahkan.

8 Momen Resepsi Pernikahan Ridho DA dan Syifa, Meriah Usung Konsep Internasional
Ridho DA dan Syifa (Sumber: Instagram/ruben_onsu)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya