Liputan6.com, Jakarta Manfaat teh hijau dikenal mampu mengatasi beragam masalah kesehatan. Teh hijau sarat dengan antioksidan yang membantu mencegah kerusakan sel tubuh. Minum teh hijau dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung, kanker, dan meningkatkan fungsi otak.
]{P
Advertisement
Selain mencegah beragam penyakit, manfaat teh hijau ternyata berguna untuk kesehatan kulit dan rambut. Manfaat teh hijau didapat dari vitamin, antioksidan, dan sifat menenangkannya.
Manfaat teh hijau untuk kulit bisa dinikmati dengan cara meminumnya atau mengaplikasikannya secara topikal. Manfaat teh hijau dalah salah satu produk perawatan kulit dan rambut terbaik dari alam.
Manfaat teh hijau membuat kulit tampak cerah dan rambut terasa lembut dan sehat. Berikut manfaat teh hijau untuk kulit dan rambut, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Rabu(23/3/2022).
Manfaat teh hijau untuk kulit
Atasi jerawat
Manfaat teh hijau untuk kulit yang pertama adalah membantu mengatasi jerawat. ni berkat sifat antioksidan, anti-inflamasi, dan antimikroba. Polifenol dalam teh hijau, ketika diterapkan pada kulit akan membantu mengurangi sekresi sebum yang dapat menyebabkan jerawat. Kandungan ini juga membantu melawan infeksi dengan sifat antibakterinya.
Atasi kulit berminyak
Sifat antioksidan, anti-inflamasi, dan antimikroba dalam green tea juga dapat mengatasi kulit berminyak. Kulit berminyak merupakan salah satu penyebab jerawat. EGCG (epigallocatechin-3-gallate), senyawa yang ditemukan dalam teh hijau, dapat membantu mengontrol minyak.
Atasi kemerahan dan iritasi
Teh hijau bisa digunakan untuk mengatasi iritasi dan kemerahan kulit. Manfaat teh hijau ini didapat berkat efek menenangkan dan sifat anti-inflamasinya. Polifenolnya yang tinggi membantu mengurangi iritasi kulit, kemerahan pada kulit, dan pembengkakan.
Advertisement
Manfaat teh hijau untuk kulit
Cegah penuaan dini
Manfaat teh hijau untuk kulit yang paling terkenal adalah mencegah penuaan dini. Manfaat ini berkat kandungan antioksidan EGCG dalam teh hijau. Antioksidan ini memiliki kemampuan untuk meremajakan sel-sel kulit. Teh hijau juga kaya vitamin B-2 yang membantu mengencangkan kulit.
Hidrasi kulit
Teh hijau merupakan cara terbaik menghidrasi kulit. Teh hijau kaya akan vitamin E yang terkenal dengan sifatnya yang menghidrasi. Sifat menenangkannya membantu kulit untuk tenang dan lebih bernapas.
Lembapkan kulit
Karena menghidrasi, teh hijau membantu melembapkan kulit. Vitamin E-nya membantu memelihara dan melembabkan kulit. Ia terbuktu mampu meningkatkan kelembapan dan mengurangi kekasaran kulit. Ia memastikan kadar air tetap terjaga pada kulit.
Manfaat teh hijau untuk kulit
Tenangkan kulit
Manfaat teh hijau bisa sangat menenangkan kulit. Sifat anti-inflamasi teh hijau dapat membantu mengurangi iritasi kulit, kemerahan pada kulit, dan pembengkakan.
Cegah kanker kulit
Berkat antioksidannya, manfaat teh hijau bisa membantu mencegah kanker kulit akibat sinar UV. Polifenol dan enam jenis katekin, dengan epigallocatechin gallate (EGCG) dan epicatechin gallate (ECG) sangat berperan dalam fungsi ini. Kandungan ini membantu mencegah respons inflamasi yang dipicu oleh paparan UV, stres oksidatif, dan penekanan kekebalan.
Cegah peradangan
Manfaat teh hijau yang diterapkan secara topikal bisa menjadi obat yang efektif untuk banyak kondisi dermatologis yang disebabkan peradangan. Kondisi ini seperti iritasi dan gatal-gatal yang disebabkan oleh psoriasis, dermatitis, dan rosacea, dan mungkin juga bermanfaat untuk mengobati keloid.
Advertisement
Manfaat teh hijau untuk kulit
Bantu hilangkan kantong mata
Manfaat teh hijau juga terkenal untuk menghilangkan kantong mata. Mengompres mata dengan kantong teh hijau dapat menghilangkan bengkak di mata. Teh hijau dingin mampu mengencangkan pembuluh yang melebar di bawah mata yang menyebabkan kantong mata.
Bantu hilangkan bekas luka
Menerapkan teh hijau pada kulit juga dapat menenangkan luka kecil dan luka bakar akibat sinar matahari. Ekstrak teh hijau aktif alami menembus jauh ke dalam lapisan kulit, menenangkan iritasi dan mengurangi kemerahan. Ini mengurangi gangguan lebih lanjut pada bekas luka. Teh hijau juga bermanfaat untuk menyamarkan bekas jerawat.
Manfaat teh hijau untuk kulit
Melindungi kulit dari sinar UV
Manfaat teh hijau untuk kulit sangat berguna untuk melindungi dari sinar UV. Ini membantu mencegah masalah kulit yang disebabkan oleh sinar UV, seperti keriput, garis-garis halus, dan pigmentasi, melanoma, dan kanker non-melanoma.
Bantu cerahkan kulit
Teh hijau mengandung vitamin C yang dikenal dapat membantu mencerahkan kulit. Vitamin C juga membantu meratakan warna kulit dan memperbaharui tampilan kulit. Teh hijau mengandung vitamin A, juga dikenal sebagai Retinol, yang dikenal karena kekuatannya untuk menjaga dua lapisan kulit teratas.
Advertisement
Manfaat teh hijau untuk rambut
Cegah kerontokan
Manfaat teh hijau untuk rambut adalah membantu mencegah rambut rontok. Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa EGCG, antioksidan dalam teh hijau dapat menghambat efek hormon yang menyebabkan rambut rontok. Ini pada akhirnya bisa memperlambat kerontokan rambut.
Dukung pertumbuhan rambut
Teh hijau dapat mendukung pertumbuhan dan pertumbuhan kembali rambut yang sehat. EGCG tampaknya meningkatkan pertumbuhan rambut dengan merangsang folikel rambut dan mencegah kerusakan pada kulit dan sel-sel rambut.
Manfaat teh hijau untuk rambut
Dukung penyaluran nutrisi
Rambut adalah bagian dari sistem yang jauh lebih besar yang disebut sistem integumen, yang meliputi kuku, kulit, rambut, dan struktur aksesori. Rambut langsung dari kulit, di mana ia menerima aliran darah dan nutrisi selama tahap pertumbuhannya. Pertumbuhan rambut sebagian besar terkait dengan pengiriman oksigen dan nutrisi ke kulit. Minum teh hijau dapat meningkatkan pasokan nutrisi ini ke kulit kepala.
Lembutkan rambut
Manfaat teh hijau untuk rambut yang terakhir adalah melembutkan rambut. Teh hijau dapat merangsang pertumbuhan rambut dan juga melembutkan rambut. Ini mengandung polifenol dan vitamin C dan E, yang dikenal untuk mendukung rambut berkilau.
Advertisement