6 Potret Masa Gadis Vs Kini Artis yang Menikah Sebelum 20 Tahun, Bikin Pangling

Meski sudah menikah, penampilan artis yang menikah sebelum 20 tahun ini tetap memesona.

oleh Selma Intania Hafidha diperbarui 09 Jan 2023, 13:45 WIB
Diterbitkan 09 Jan 2023, 13:45 WIB
6 Potret Masa Gadis Vs Kini Artis Menikah Sebelum Usia 20 Tahun, Bikin Pangling
Masa Gadis Vs Kini Artis Menikah Sebelum 20 Tahun. (Sumber: Instagram/dahliachr)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Putuskan menikah di usia sebelum 20 tahun, pernikahan sederet artis Indonesia ini pernah jadi perhatian pada masanya. Meski menikah di usia muda, pernikahan artis Tanah Air ini langgeng dan harmonis hingga kini.

Jadi ibu di usia kurang dari 25 tahun, kehidupan artis yang menikah muda tentunya banyak berubah. Bahkan beberapa dia ntaranya ada yang telah memilih untuk menepi dari industri hiburan demi fokus urus keluarga dan buah hatinya.

Sudah dikaruniai buah hati, tak dipungkiri penampilan sederet selebriti Tanah Air ini tetap stylish bak gadis. Perbedaan penampilannya yang tak banyak berubah membuatnya tak terlihat seperti sudah menjadi ibu.

Dahlia Poland, Nia Ramadhani dan Natasha Rizky merupakan artis Indonesia yang memutuskan untuk menikah muda sebelum usia 20 tahun. Meski masa mudanya direnggut, namun artis Tanah Air ini menikmati perannya sebagai istri dan ibu.

Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret masa gadis vs kini artis yang menikah sebelum usia 20 tahun, Senin (9/1/2023).

1. Menikah di usia 18 tahun, rumah tangga Dahlia Poland dan Fandy Christian langgeng hingga kini. Telah jadi ibu 3 anak di usia 26 tahun, bintang sinetron GGS vakum dari industri hiburan sejak 2016.

6 Potret Masa Gadis Vs Kini Artis Menikah Sebelum Usia 20 Tahun, Bikin Pangling
Masa Gadis Vs Kini Artis Menikah Sebelum 20 Tahun. (Sumber: Instagram/dahliachr)... Selengkapnya

2. Kini telah jadi ibu 2 anak, Faby Marcelia menikah di usia 18 tahun pada 2013 silam. Meski sudah jadi ibu, potret masa ABG vs kini sahabat Felicya Angelista ini tak banyak berubah.

6 Potret Masa Gadis Vs Kini Artis Menikah Sebelum Usia 20 Tahun, Bikin Pangling
Masa Gadis Vs Kini Artis Menikah Sebelum 20 Tahun. (Sumber: KapanLagi.com dan Instagram/fabymarcelia)... Selengkapnya

3. Menikah di usia 19 tahun, terpaut usia 16 tahun dengan Desta, rumah tangga Natasha Rizky jauh dari gosip miring. Penampilan dulu vs kini tetap sama, Natasha Rizky sering disebut seperti kakak untuk 3 anaknya.

6 Potret Masa Gadis Vs Kini Artis Menikah Sebelum Usia 20 Tahun, Bikin Pangling
Masa Gadis Vs Kini Artis Menikah Sebelum 20 Tahun. (Sumber: KapanLagi.com dan Instagram/natasharizkynew)... Selengkapnya

4. Nia Ramadhani menikah dengan Ardi Bakrie 15 hari sebelum ultahnya yang ke-20 tahun pada 16 April 2010. Pernikahannya dilangsungkan 1 April, ultah Nia Ramadhani jatuh pada 16 April.

6 Potret Masa Gadis Vs Kini Artis Menikah Sebelum Usia 20 Tahun, Bikin Pangling
Masa Gadis Vs Kini Artis Menikah Sebelum 20 Tahun. (Sumber: KapanLagi.com dan Instagram/ramadhaniabakrie)... Selengkapnya

5. Dipersunting Emil Dardak di usia 19 tahun pada 2013, Arumi Bachsin vakum dari dunia hiburan sejak menikah. Kini berusia 28 tahun, Arumi Bachsin tengah menikmati perannya sebagai ibu dua anak.

6 Potret Masa Gadis Vs Kini Artis Menikah Sebelum Usia 20 Tahun, Bikin Pangling
Masa Gadis Vs Kini Artis Menikah Sebelum 20 Tahun. (Sumber: KapanLagi.com dan Instagram/arumibachsin_94)... Selengkapnya

6. Kini menginjak usia 41 tahun, pesona Wulan Guritno tak luntur. Wulan menikah dengan Attila Syach suami pertamanya tahun 1998 saat usianya masih 17 tahun, namun bercerai tahun 2000.

6 Potret Masa Gadis Vs Kini Artis Menikah Sebelum Usia 20 Tahun, Bikin Pangling
Masa Gadis Vs Kini Artis Menikah Sebelum 20 Tahun. (Sumber: KapanLagi.com dan Instagram/wulanguritno)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya