16 Jenis Kucing Berbulu Pendek, Tak Perlu Perawatan Khusus

Kucing berbulu pendek sangat mudah dirawat.

oleh Anugerah Ayu Sendari diperbarui 11 Mei 2023, 14:03 WIB
Diterbitkan 11 Mei 2023, 14:03 WIB
Ilustrasi Kucing
Ilustrasi Kucing (pixabay.com)

Liputan6.com, Jakarta Jenis kucing berbulu pendek bisa jadi pilihan tepat untuk kamu yang ingin memelihara kucing dengan perawatan mudah. Kucing merupakan peliharaan paling populer yang pernah ada. Tingkahnya yang lucu dan wajahnya yang menggemaskan membuat binatang ini jadi penghilang stres yang ampuh.

Bagi kamu yang memiliki gaya hidup praktis, jenis kucing tertentu bisa dipertimbangkan untuk diadopsi. Dengan bulu yang pendek, jenis kucing ini tidak memerlukan perawatan harian seperti jenis kucing berbulu panjang. Kamu hanya perlu menyikat bulunya secara berkala untuk menjaganya tetap sehat dan tidak rontok.

Ada banyak jenis kucing berbulu pendek dengan berbagai ras. Jenis kucing ini punya karakater ramah yang cocok jadi teman bermain di rumah. Berikut jenis kucing berbulu pendek, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Selasa(20/10/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Jenis Kucing Berbulu Pendek

Kucing siam
Kucing siam (sumber: Pixabay)

Siam

Kucing Siam berukuran sedang, ramping, dan bulu pendek yang halus. Ciri yang paling mencolok dari kucing siam adalah pola warna yang lebih gelap di telinga, muka, ekor, tungkai, dan kaki. Kucing Siam merupakan jenis kucing yang memiliki bulu pendek yang hanya membutuhkan perawatan standar. Sikatlah bulu kucing setiap minggu untuk mengurangi risiko terjadinya hairball.

Burma

Kucing Burma adalah kucing berukuran sedang dengan tubuh yang kuat, berotot, kepala bulat, dan mata emas yang ekspresif. Jenis kucing ini termasuk kucing yang cerdas dan penyayang.

Bulu kucing burma pendek, dan berkilau halus seperti sutra. Jenis kucing ini hanya membutuhkan perawatan minima dengan menyikat bulunya seminggu sekali.


Jenis Kucing Berbulu Pendek

Kucing Russian Blue
Kucing Russian Blue (sumber: Pixabay)

Russian Blue

Seperti namanya, kucing ini berasal dari Rusia dan bulunya berwarna biru. Meskipun warnanya tampak abu-abu, biru adalah istilah khusus yang digunakan untuk mendeskripsikan warna tertentu pada beberapa kucing dan anjing.

Bulu jenis kucing ini biru berkilau dengan corak keperakan. Bulu kRussian Blue yang pendek, padat, dan mewah sangat mudah dirawat. Bulunya secara alami tidak banyak rontok. Menyikat sesekali akan membuat bulu tetap lembut dan halus.

Bombay

Bombay seringkali dikenal sebagai jenis kucing paling hitam di dunia. Setelah kucing dewasa, bulunya menjadi hitam sampai ke akar, pendek, rapat, dan sangat berkilau. Bahkan bantalan kakinya berwarna hitam. Bombay merupakan kucing pangkuan yang menyenangkan. Bulunya yang pendek tidak memerlukan perawatan khusus setiap harinya.


Jenis Kucing Berbulu Pendek

British Shorthair
British Shorthair (sumber: Pixabay)

British Shorthair

British Shorthair merupakan salah satu jenis kucing tertua asal Inggris. Kucing ini memiliki kepala bundar, mata bulat cerah, pipi tembem, cakar bulat, dan ekor dengan ujung membulat. British Shorthair tidak terlalu menuntut dalam hal perawatan atau perhatian, dan mereka bukan jenis yang sangat vokal.

Jenis kucing ini memiliki bulu yang lebat dan berbulu pendek. Kamu cukup menyikat beberapa kali seminggu untuk menghilangkan bulu yang rontok.

American Shorthair

American Shorthair adalah kucing berukuran sedang dengan sifat lembut. Secara fisik, American Shorthairs adalah kucing sehat dengan masa hidup yang panjang. Kucing ini mungkin memiliki bulu yang pendek tetapi mereka membutuhkan penyikatan secara teratur karena sifat bulunya yang tebal.

Sikat mingguan ideal untuk kesehatan bulu yang optimal, dan praktik perawatan standar lainnya harus diikuti juga, termasuk perawatan gigi secara teratur, pembersihan telinga, dan pemotongan kuku.


Jenis Kucing Berbulu Pendek

Oriental Shorthair
Oriental Shorthair (sumber: Pixabay)

Exotic Shorthair

Exotic Shorthair adalah jenis kucing yang masih berkerabat dekat kucing Persia. Exotic Shorthair pada awalnya dibiakkan sebagai alternatif perawatan yang mudah dibandingkan kucing Persia. Sementara Persia membutuhkan perawatan harian, mantel Exotic Shorthair yang pendek, padat, dan mewah sangat mudah dirawat.

Oriental Shorthair

Oriental Shorthair adalah kucing langsing dengan fitur elegan dan bulu berwarna warni, dengan kemungkinan kombinasi 300 warna. Bulunya yang pendek tak memerlukan perawatan khusus. Oriental Shorthair melakukan perawatan diri yang sangat baik.

Namun, kucing mungkin akan senang jika sesekali disikat untuk menghilangkan bulu yang rontok dan menstimulasi kulitnya.


Jenis Kucing Berbulu Pendek

Manx
Manx (sumber: Pixabay)

Manx

Kucing manx dikenal dengan ekornya yang pendek bahkan tampak tak memiliki ekor. Jenis kucing ini berasal dari Pulau Man, sebuah pulau di Laut Irlandia antara Inggris dan Irlandia. Dengan mata bulat, pantat, dan kepala, tubuh Manx yang besar dan gempal membuat jenis kucing ini menjadi kucing yang kuat.

Jenis kucing manx berbulu pendek memiliki memiliki bulu luar yang agak keras dan mengkilap. Pemilik perlu menyikatnya sekali atau dua kali seminggu untuk menghilangkan bulu mati.

Ocicat

Ocicat adalah kucing yang tampak liar dengan asal-usul domestik, dibesarkan dari kombinasi ras Abyssinian, Siam, dan American shorthair. Bulu padat pendek ocicat membutuhkan sedikit perawatan; menyikat dengan sisir kari karet sudah cukup.


Jenis Kucing Berbulu Pendek

Jenis Kucing Berbulu Pendek
Jenis Kucing Berbulu Pendek (sumber: Pixabay)

Munchkin

Kucing munchkin adalah kucing rumahan biasa dengan kaki pendek karena mutasi genetik alami. Bulu munchkin membutuhkan sedikit bantuan perawatan karena kakinya yang lebih pendek membuatnya lebih sulit untuk menjangkau area tertentu selama perawatan sendiri. Kucing berbulu pendek ini harus disikat setiap minggu.

Savannah

Kucing savannah adalah persilangan hibrida antara kucing serval Afrika dan kucing domestik. Sama seperti nenek moyangnya yang liar, sabana adalah kucing tinggi kurus, dengan kaki panjang, telinga besar, dan leher panjang. Bulunya menunjukkan pola bintik-bintik yang khas.

Kucing savannah memiliki bulu yang mudah dirawat. Sikat kucing setiap minggu untuk mencegah bola bulu, dan potong kuku kucing sesering yang diperlukan.


Jenis Kucing Berbulu Pendek

Kucing Bengal
Kucing Bengal (sumber: Pixabay)

Scottish Fold

Scottish Fold memiliki telinga kecil yang melipat ke depan dan ke bawah. Scottish fold memiliki bulu yang lebat dan perlu perawatan rutin dengan menyikatnya seminggu sekali untuk kucing berbulu pendek.

Bengal

Kucing Bengal adalah kucing yang cantik, pintar, dan tampak liar. Bulu kucing ini pendek dan tidak memerlukan perhatian khusus. Kamu cukup menyisirnya setiap minggu untuk menghilangkan bulu mati dan membantu mencegah terjadinya bola bulu.


Jenis Kucing Berbulu Pendek

Devon Rex
Devon Rex (sumber: Pixabay)

Japanese Bobtail

Japanese Bobtail adalah teman kucing yang mungil dan ramah. Fitur yang paling menonjol dari jenis kucing ini adalah ekornya yang pendek. Bobtail Jepang mungkin memiliki mantel bulu pendek atau bulu panjang dalam beragam warna, termasuk solid, tabby, dan bi-color. Tanpa lapisan bawah, bulu halus dari bobtail Jepang mudah dirawat.

Devon Rex

Devon Rex akan menarik perhatian dengan mata lebar dan telinga segitiganya. Dengan bulu yang tipis kucing ini senang meringkuk dan suka bergaul. Karena bulunya mudah rontok, kamu tak perlu menyisirnya. Sebagai gantinya, kamu dapat menyeka bulu kucing dengan kain lembap setiap minggu.

Menggemaskan bukan? Nah, untuk memastikan kucing selalu sehat, hal penting yang perlu diperhatikan asupan makanannya. Terlebih jika kucing termasuk masih kecil dan dalam masa pertumbuhan. Salah satu makanan yang bisa kamu berikan untuk kucing kesayangan adalah Muezza. Ada beberapa alasan kenapa harus memberikan Muezza untuk kucing kamu. Mulai dari kandungan nutrisi seimbang, dibuat dari bahan alami, dan punya 4 varian rasa favorit kucing.

Selain itu, Muezza merupakan makanan yang tersertifikasi halal dari The Central Islamic Committee Of Thailand. Makanan kucing Muezza bukan hanya memperkuat tulang dan gigi saja, tapi juga mencukupi kebutuhan nutrisi lengkap dan seimbang.

Untuk informasi lebih lengkapnya kamu bisa kunjungi Instagram @muezza.feed atau langsung melakukan pemesanan Muezza Cat Food di Shopee dan Muezza Feed di Tokopedia.

Beli Muezza di Shopee

Beli Muezza di Tokopedia

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya