12 Macam-Macam Usaha Rumahan Ibu Rumah Tangga, Makin Produktif

Jadi ibu rumah tangga bukan berarti tak produktif

oleh Anugerah Ayu Sendari diperbarui 22 Mei 2023, 17:30 WIB
Diterbitkan 22 Mei 2023, 17:30 WIB
Liputan 6 default 4
Ilustraasi foto Liputan 6

Liputan6.com, Jakarta Macam-macam usaha rumahan ibu rumah tangga bisa dimanfaatkan untuk mengisi waktu luang. Menjadi ibu rumah tangga bukan alasan untuk tidak produktif. Banyak hal yang bisa dilakukan dirumah agar diri makin berkembang. 

Dengan menggeluti salah satu dari macam-macam usaha rumahan ibu rumah tangga, Anda bisa mendapatkan pengeluaran tambahan tanpa mengurangi peran sebagai ibu rumah tangga. Dengan memanfaatkan teknologi yang makin canggih, macam-macam usaha rumahan ibu rumah tangga bisa dilakukan lebih mudah.

Macam-macam usaha rumahan ibu rumah tangga juga bisa dimulai dengan modal yang minim sekalipun. Anda juga bisa memanfaatkan bakat dan minat untuk menjalani macam-macam usaha rumahan ibu rumah tangga ini.

Adanya internet juga membuat macam-macam usaha rumahan ibu rumah tangga lebih efisien dilakukan. Berikut macam-macam usaha rumahan ibu rumah tangga yang berhasil Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Selasa(10/3/2020).

Macam-macam usaha rumahan ibu rumah tangga

Liputan 6 default 2
Ilustraasi foto Liputan6

Penulis lepas

Jika Anda punya bakat menulis, potensi ini bisa dijadikan usaha yang menjanjikan di rumah. Orang atau perusahaan selalu mencari penulis online untuk kebutuhan publikasinya. Anda bisa menjadi penulis lepas untuk untuk perusahaan korporasi, media, atau independen. Anda juga bisa membuat blog sendiri yang bisa menghasilkan uang dengan cara seperti meresensi, mereview, atau mengulas suatu hal.

Desain grafis lepas

Bagi Anda yang memiliki kemampuan desain dan seni, jangan sia-siakan begitu saja. Desain adalah keterampilan yang dapat dimanfaatkan sebagai pekerjaan lepas. Banyak platform yang bisa digunakan untuk menjual ilustrasi dan desai secara online. Anda bahkan juga bisa membuat akun sendiri di Instagram untuk memamerkan hasil karya. Pekerjaan ini pastinya bisa dilakukan di rumah sebagai ibu rumah tangga.

Macam-macam usaha rumahan ibu rumah tangga

Ilustrasi menulis
Ilustrasi penerjemah. (dok. unsplash.com/Asnida Riani)

Membuka tempat les

Untuk yang senang mengajar dan berinteraksi dengan anak, menjadi guru les bisa jadi pilihan tepat. Anda bisa membuka tempat les di rumah dan mengajarkan pelajaran yang dikuasai dengan baik seperti bahasa Inggris atau matematika. Anda juga bisa mengatur sendiri kapan les akan berlangsung.

Penerjemah online

Jika Anda memiliki kemampuan berbahasa asing, cobalah untuk menjadi penerjemah lepas. Dengan kemampuan ini Anda bisa menerjemahkan jurnal, artikel, hingga buku. Anda bisa masuk ke situs freelance yang tersebar di internet dan menjangkau banyak klien yang membutuhkan jasa penerjemah.

Macam-macam usaha rumahan ibu rumah tangga

kue kering
ilustrasi kue kering/Photo by Oleg Magni from Pexels

Usaha kue kering

Membuat kue sangat diminati para ibu rumah tangga. Jika hasil dari hobi ini sebelumnya hanya dirasakan orang rumah, Anda bisa mulai mengkomersilkannya. Anda bisa membuat berbagai jenis kue kering dan memasarkannya via online. Ada banyak resep kue kering kekinian yang bisa dicoba.

Kerajinan Tangan

Selain membuat kue, salah satu hobi ibu rumah tangga lainnya adalah membuat kerajinan tangan. Ada banyak jenis kerajinan tangan yang mudah dibuat tapi memiliki nilai jual yang cukup tinggi, seperti bros atau peniti jilbab, bingkai foto, kalung, gelang, boneka, dan banyak lagi. Anda juga bisa memanfaatkan bahan sederhana bahkan bahan daur ulang.

Macam-macam usaha rumahan ibu rumah tangga

Ilustrasi Online Shop
Ilustrasi Online Shop (Liputan6.com/Sangaji)

Jasa Pembayaran Online

Selain memanfaatkan hobi, ibu rumah tangga juga harus pandai melihat potensi pasar. Salah satu usaha yang makin berkembang saat ini adalah jasa pembayaran online. Jasa ini seperti pembayaran listrik, air, belanja online, telepon, pulsa, dan tagihan lainnya. Cukup membuka outlet kecil di rumah dan menyiapkan ponsel atau laptop, usaha ini sudah bisa berjalan.

Reseller dan Dropshiper

Selain pembayaran, macam-macam usaha rumahan ibu rumah tangga yang banyak dilakukan adalah online shop. Banyak barang yang bisa dijual secara online seperti pakaian, makanan, hingga kebutuhan lainnya. Tak perlu bingung di mana mendapatkan barang yang dijual. Anda bisa memanfaatkan sistem reseller dan dropshipper yang sudah banyak ditawarkan secara online maupun offline.

Macam-macam usaha rumahan ibu rumah tangga

Liputan 6 default 5
Ilustraasi foto Liputan 6

YouTuber

YouTuber tak cuma digeluti kaum muda, ibu rumah tangga juga bisa menjadi YouTuber. Banyak hal yang bisa dibagikan menjadi konten YouTube. Anda bisa membuat video tentang memasak, make-up, tips sehari-hari, dan masih banyak lagi.

Kuliner

Kuliner merupakan pilihan usaha yang banyak digeluti ibu rumah tangga. Ini sangat menjanjikan bagi Anda yang hobi memasak. Bisnis ini bisa berupa makanan berat, minuman, hingga camilan. Tak perlu membuka warung yang besar, Anda bisa memanfaatkan internet untuk memasarkan produk.

Macam-macam usaha rumahan ibu rumah tangga

Jahit Menjahit
Ilustrasi Foto Menjahit (iStockphoto)

Laundry

Meningkatnya kebutuhan akan jasa pencuci pakaian membuat bisnis ini makin menjanjikan. Cukup menyiapkan mesin cuci dan produk pembersih pakaian, bisnis laundry bisa berjalan dengan modal yang cukup kecil. Bisnis laundry ini sangat cocok bagi ibu rumah tangga karena bisa dikerjakan di rumah.

Menjahit

Jika Anda memiliki keterampilan menjahit, cobalah untuk membuka jasa jahit di rumah. Anda bisa menerima order jahitan seragam dan banyak jenis pakaian lainnya. Usaha ini bisa dilakukan dengan fleksibel tanpa mengganggu pekerjaan rumah lainnya. Anda juga bisa menjual desain-desain pakaian buatan sendiri pada pelanggan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya