Liputan6.com, Purwakarta - Stres dan depresi bisa saja dialami calon legislator yang gagal dalam pemilu. Bagi para caleg tak perlu khawatir, karena ada rumah sakit yang siap menampung dan merawat mereka yang depresi.
Adalah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bayu Asih, Purwakarta, Jawa Barat. Rumah sakit ini siap menampung caleg yang stres dan depresi karena gagal menjadi anggota dewan dalam Pemilu 9 April 2014.
Dalam tayangan Liputan 6 Pagi SCTV, Minggu (23/2/2014), pihak rumah sakit menyediakan 8 tempat tidur di tiap ruangan untuk merawat para caleg stres. Ada juga dokter ahli dan spesialis serta 4 orang perawat.
Bila jumlah pasien caleg yang mengalami stres pascapemilu banyak, pihak rumah sakit akan merujuk pasien ke rumah sakit yang lain terutama rumah sakit jiwa yang ada di Jawa Barat.
Meski begitu, diharapkan para caleg siap menerima kekalahan agar tak perlu masuk ke rumah sakit. Syamsu Nursyam
Caleg Stres Siap Ditampung RSUD Bayu Asih
Stres dan depresi bisa saja dialami calon legislator yang gagal dalam pemilu.
Diperbarui 23 Feb 2014, 07:12 WIBDiterbitkan 23 Feb 2014, 07:12 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mengenal Basilika Santa Maria Maggiore, Tempat Pemakaman Paus Fransiskus
Colenak, Kudapan Tradisional Sunda yang Wajib Kalian Coba
9 Inspirasi Warna Cat Rumah Hitam Putih Populer di 2025: Makin Tampak Elegan
3 Fakta El Clasico Barcelona vs Real Madrid di Final Copa del Rey: Duel Puncak ke-8 hingga Kontroversi Wasit
Kakak Luna Maya Sampaikan Peringatan untuk Maxime Bouttier Sebelum Lamaran, Santai Namun Maknanya Dalam
Discover Your Zodiac Spirit Animal: A Comprehensive Guide
Sederet Pemimpin Dunia yang Bakal Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
Patung MH Thamrin Dipindah ke Museum, Jakarta Akan Buat Versi Baru Lebih Besar di Jalan Thamrin
4 Model Baju Gamis Brokat untuk Akad Nikah Tren 2025: Tampil Anggun
Utang Demi Gelar Syukuran Berangkat Haji 2025, Bolehkah? Buya Yahya Bilang Begini
Mengulik Khan Shatyr, Bangunan Ikonik Berbentuk Tenda di Kazakhstan
Menolak Tua, Jackie Chan Tetap Lakukan Adegan Berbahaya Tanpa Stuntman Pada Film Aksi Panda Plan