Liputan6.com, Jakarta - Ketua MPR RI Sidharto Danusubroto dan Wakil Ketua DPR RI Pramono Anung mendatangi kediaman gubernur DKI Jakarta Joko Widodo di Jalan Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat, (7/3/2014).
Pantauan Liputan6.com, kedatangan dua tokoh PDIP tiba di rumah Jokowi pada pukul 07.30 WIb dengan mobil Toyata Alphard bernomor polisi B 1170 SOD. Kunjungan keduanya terkesan mendadak lantaran tidak tercantum dalam jadwal kegiatan Jokowi hari ini.
Setibanya di depan pintu rumah Jokowi, Pramono, dan Sidharto yang terlihat menggunakan batik berwarna gelap itu langsung melesat masuk ke dalam. Ia pun tak memberikan keterangan apapun saat para awak media menanyakan maksud kedatangannya mendadaknya ke rumah Jokowi.
Selang satu jam kemudian, mobil itu pun keluar dari rumah Jokowi. Para wartawan kembali memberondong pertanyaan kepada keduanya, namun saat ditanya, baik itu Pramono atau Sidharto yang berada didalam mobilnya, enggan menjawab dan mobil yang ditumpangi olehnya langsung melesat dengan dikawal satu motor vorrijder polisi.
Saat dikonfirmasi, awalnya Jokowi tak mengakui kalau dua tokoh PDIP itu datang ke rumahnya. "Apa? Ndak ada yang ke rumah saya," ucap Jokowi sambil melempar senyum ke arah para wartawan.
Namun akhirnya Jokowi pun mengakui kalau keduanya tokoh tersebut datang ke rumahnya. "Iya, tadi yang datang Pak Dharto," kata Jokowi.
Apakah pertemuan tersebut membahas pencapresan Jokowi yang konon akan dideklarasikan pada akhir bulan ini atau seminggu sebelum digelarnya Pemilu legislatif? Jokowi tak mau menjawabnya.
"Itu tertutup..," sambil menggerakkan tangannya, menolak untuk memberitahu para wartawan. (Elin Yunita Kristanti)
Petinggi PDIP Datangi Rumah Jokowi
Saat dikonfirmasi, awalnya Jokowi tak mengakui kalau dua tokoh PDIP itu datang ke rumahnya.
Diperbarui 07 Mar 2014, 09:30 WIBDiterbitkan 07 Mar 2014, 09:30 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Komisi III DPR Akan Panggil Kapolda Jateng, Buntut Kasus-Kasus Mencolok
Bolehkah Bayar Zakat Fitrah Online, Apakah Sah? Simak Kata Ustadz Abdul Somad
VIDEO: Tidak Dapat Makan, Syukuran Pelantikan Bupati Jayawijaya Berakhir Rusuh
KPK Amankan Uang Rp2,6 Miliar saat OTT di Sumsel
Pintar BI: Pesan Penukaran Uang Baru Online Jelang Lebaran 2025, Anti Ribet!
5 Resep Kue Lebaran Praktis Tanpa Oven dan Mixer, Wajib Anda Coba
Berapa THR dan Gaji ke-13 Presiden Prabowo hingga DPR? Ini Rinciannya
1.508 Unit Hyundai Ioniq 5 N 2025 Kena Recall, Ada Apa?
Fokus Pagi : Banjir Terjang Permukiman di Bandung
Deretan Sosok Ini Bakal Cuan Besar saat Bitcoin Bersinar
Elon Musk: Misi Pertama ke Mars Akan Diluncurkan Tahun Depan
Xiaomi Rilis AC Pintar Pertama di Indonesia! Dilengkapi AI dan Bisa Dikontrol Pakai Suara