Liputan6.com, Pekanbaru - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Riau menggelar kampanye akbar di Kawasan MTQ Pekanbaru. Ribuan kader dan simpatisan berbaju putih menyemuti lapangan yang terletak di Jalan Sudirman itu, Minggu (30/3/14).
Antusias kader dan simpatisan PKS kian bertambah setelah Tifatul Sembiring selaku anggota Majelis Syuro PKS memberikan orasi. Dia menyerukan untuk melupakan masa lalu yang kelam dan menatap kemenangan di masa depan.
"Lupakan badai yang selama ini menerpa partai. Tatap tanggal 9 April 2014. Menangkan partai, itu tujuan utama," kata Tifatul disambut tepuk tangan massa.
Salah satu badai besar partai, jelas Tifatul, adalah kasus yang melibatkan mantan Presiden PKS Luthfi Hassan Ishaq.
"Kita memang sempat jatuh dan terpukul. Namun, kita bisa bangkit dan melawan. Jadilah pejuang tahan banting," teriak Tifatul.
Menteri Komunikasi dan Informatika ini juga menyampaikan kepada seluruh kader dilarang berdiam diri di rumah menjelang pemilu. "Datangi masyarakat dan ajak mereka mencoblos partai nomor 3," kata Tifatul.
Setelah Tifatul, orasi politik disampaikan secara bergantian oleh caleg dari PKS, baik itu caleg untuk DPRD kabupaten dan kota, provinsi maupun DPR.
Tifatul Sembiring: Lupakan Badai LHI dan Tatap Kemenangan 2014
Di depan massa PKS, Tifatul Sembiring menyerukan untuk melupakan masa lalu yang kelam dan menatap kemenangan di masa depan.
diperbarui 31 Mar 2014, 07:07 WIBDiterbitkan 31 Mar 2014, 07:07 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
International Global Network Gelar AYIMUN ke-16 di Malaysia, Saring 1.000 Anak Muda dari 38 Negara dan Gandeng 6 Duta Besar
Starbucks Bakal Pangkas Karyawan pada Maret 2025, Ini Alasannya
Link Live Streaming Liga Inggris Arsenal vs Aston Villa, Minggu 19 Januari 2025 Pukul 00.30 WIB di SCTV dan Vidio
4 Fakta Terkait Banjir Besar di Kota Bandar Lampung, Terjang 17 Wilayah
Dikenal sebagai Viagra Jawa, Tanaman Liar Tapak Liman Bisa Tingkatkan Gairah Seksual
VIDEO: Viral Maling Motor Apes Gagal Terobos Portal di Persada Bekasi
Hasil BRI Liga 1 Madura United vs Barito Putera: Menang 4-2, Laskar Antasari Tinggalkan Zona Merah
Siswa SD di Bali Tulis Surat untuk Prabowo: Terima Kasih Makan Bergizi Gratisnya, Besok Lebih Enak Ya
5 Program Strategis ISEI Dukung Program Asta Cita Pemerintah
BPBD Bali: Angin Puting Beliung di Tabanan Robohkan Rumah dan Tempat Suci
WHO: Butuh Rp163 Triliun untuk Pulihkan Sistem Kesehatan Gaza yang Hancur Akibat Konflik Israel-Hamas
Paha Ayam Dibandingkan Paha Perempuan, Kamu Tergoda yang Mana?