Liputan6.com, Purwakarta - Sejumlah buruh yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI), memilih berjalan kaki dan mendorong sepeda motor dari Bandung menuju Jakarta. Aksi jalan kaki sejauh 300 kilometer ini dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap capres dan cawapres Prabowo-Hatta.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Rabu (11/6/2014), saat mampir di Purwakarta, Jawa Barat, mereka tidak hanya membagi-bagikan brosur kepada pengguna jalan dan serta warga yang sedang melakukan perjalanan.
Sambil berjalan, mereka juga mengajak warga mendukugn capres-cawapres nomor urut 1 itu. Alasannya, pasangan Prabowo-Hatta memperjuangkan nasib buruh yang kini dirugikan akibat sitem outsourching atau sistem kerja alih daya yang diterapkan selama ini.
Mereka berharap saat tiba di Jakarta, 13 Juni nanti bisa bertemu Prabowo-Hatta, yang tengah berkampanye ke sejumlah daerah untuk mendeklarasikan dukungan.
Tidak mau kalah dari pendukung lain, warga yang mengaku sebagai barisan pendukung pasangan Prabowo-Hatta di Juwana, Pati, Jawa Tengah, juga mendeklarasikan dukungan dengan melakukan aksi cap jempol darah. Cap jempol itu mereka bentangkan di atas kain putih yang disertai tanda tangan.
Massa yang menamakan dirinya relawan pasukan berani mati ini, juga meresmikan desa mereka sebagai kampung Prabowo-Hatta.
Berbeda dengan relawan Prabowo-Hatta di Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat. Mereka langsung mendeklarasikan dukungan terhadap pasangan nomor urut 1 di Taman Rinjani, Selong, Nusa Tenggara Barat.
Bahkan dalam deklarasi itu, relawan yang mengaku memiliki anggota ribuan itu mengaku siap memenangkan pasangan Prabowo-Hatta di Nusa Tenggara Barat. Selain itu, tim relawan juga mengajak warga agar tidak golput alias tidak ikut memilih. (Rmn)
Pendukung Prabowo-Hatta Rela Jalan Kaki Bandung-Jakarta
Sejumlah buruh rela jalan dari Bandung dan berharap saat tiba di Ibukota Jakarta, 13 Juni nanti bisa bertemu Prabowo-Hatta.
Diperbarui 12 Jun 2014, 02:35 WIBDiterbitkan 12 Jun 2014, 02:35 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Energi & TambangJakarta Gelap Satu Jam Hari Ini: Aksi Hemat Energi untuk Bumi
9 10
Berita Terbaru
Mager Bisa Mempercepat Kematian adalah Fakta yang Tak Bisa Diremehkan
Perang Besar di Bursa Transfer: Manchester City Tantang Real Madrid dan Barcelona Demi Gelandang Newcastle United
Ibadah Qurban Sekali Seumur Hidup atau Boleh Setiap Tahun? Simak Buya Yahya Terbaru
Hamas Siap Gencatan Senjata 5 Tahun di Gaza dan Pembebasan Sandera dengan Israel
Wagub Jakarta Rano Karno Melayat ke Rumah Duka, Kenang Sosok Bunda Iffet Sebagai Perempuan yang Luar Biasa
Bunda Iffet Meninggal Dunia, Gubernur Jakarta Pramono Anung Titip Pesan Slank Tetap Bersatu
6 Model Rambut Mohawk yang Keren dan Populer 2025, Tampil Beda
Kode Redeem FF 27 April 2025: Buruan Tukar untuk Dapat Item Game Free Fire
7 Bumbu Dapur yang Bisa Bikin Awet Muda dan Sehat, Ini Cara Menggunakannya
VIDEO: Trump dan Zelenskyy Bertemu di Vatikan, Bahas Perang Ukraina
Pengusaha Was-Was, Peredaran Rokok Ilegal Makin Memprihatinkan
14 Model Baju Pesta Simple Elegan dengan Hijab Terbaru 2025