Liputan6.com, Jakarta - Calon wakil presiden nomor urut 1 Hatta Rajasa memiliki total kekayaan sebanyak Rp 30.234.920.584 dan US$ 75.092. Jumlah tersebut setelah melakukan klarifikasi laporan kekayaan capres dan cawapres di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
"Izinkan saya umumkan harta kekayaan calon wakil presiden Indonesia periode 2014-2019, yang telah disampaikan pada KPK pada 20 Mei 2014, dan diklarifikasi pada 25 Juni 2014," kata Hatta saat membacakan harta kekayaannya, di ruang sidang utama Gedung KPU, Jakarta, Selasa (1/7/2014).
Harta paling banyak dimiliki Hatta di harta tidak bergerak, yang terdiri dari tanah, logam mulia, batu mulia, barang seni dan antik sebanyak Rp 21 miliar.
Berikut rincian harta kekayaan Hatta:
1. Harta tidak bergerak dan bangunan sebanyak Rp 21.744.232.500
2. Logam Mulia senilai Rp 95.000.000
3. Batu Mulia senilai Rp 1.650.000.000
4. Barang seni dan antik senilai Rp 2.050.000.000
5. Harta bergerak lainnya senilai Rp 380.000.000
6. Surat berharga senilai Rp 4.115.729.712
7. Giro setara kas, sebanyak 11 rekening dengan total, Rp 357.859.412 dan uang tunai US$ 75.092
8. Utang Rp 157.901.040
"Demikian rincian harta kekayaan saya umumkan, harta kekayaan ini tidak bisa dijadikan dasar bagi siapapun juga, untuk menyatakan bahwa seluruh harta kekayaan tersebut tidak terkait dengan tindak pidana," tandas Hatta. (Mut)
Kekayaan Hatta Rajasa Rp 30 Miliar, Utang Rp 157 Juta
Jumlah tersebut setelah melakukan klarifikasi laporan kekayaan capres dan cawapres di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Diperbarui 01 Jul 2014, 17:31 WIBDiterbitkan 01 Jul 2014, 17:31 WIB
Deklarasi ratusan perempuan dari istri-istri partai koalisi merah putih itu dipimpin oleh istri Hatta, Okke Hatta Rajasa di Rumah Polonia, Jakarta, Kamis (29/5/14). (Liputan6.com/Faizal Fanani) ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bak Film Action, Aksi Heroik Nelayan Tasikmalaya Selamatkan Diri di Tengah Gelombang Tinggi
Baju Gamis Menjulur sampai Lantai, Bolehkah jika Dipakai Sholat? Ini Kata Buya Yahya
Kades di Lampung Timur Gelapkan Dana Desa Rp321 Juta, Buron Setahun Akhirnya Ditangkap
Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Ada Dentuman Keras dan Kepulan Abu Vulkanik Setinggi 4.000 Meter
Bunda Iffet Meninggal, Ini Bacaan Doa Pendek bagi Slankers yang Tak Bisa Hadir, Cukup 15 Detik
Cukur Tottenham, Liverpool Juara Liga Inggris 2024/2025
Kepala BGN Sebut Program MBG Bakal Serap 1,5 Juta Tenaga Kerja, Separuhnya Perempuan
Profil Omara Esteghlal, Sukses Curi Perhatian Melalui Film “Pengepungan Di Bukit Duri”
Dukung Percepatan Pengangkatan CASN 2024, Romy DPR: Langkah Tepat
Gedung Sekolah Rakyat Kota Malang Bakal Manfaatkan Rusunawa Guru
PSG Bidik Pemain Real Madrid! Siap Tebus Rp1,52 Triliun
Persis Solo Taklukkan Persita, Ong Kim Swee Bangga Ukir 2 Rekor