Liputan6.com, Jakarta Partai Golkar memecat 3 kadernya, yakni Agus Gumiwang Kartasasmita, Nusron Wahid, dan Poempida Hidayatulloh karena dianggap berseberangan dengan kebijakan partai. Tak hanya memecat, DPP Partai Golkar juga mengirim surat ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk membatalkan pelantikan Agus dan Nusron sebagai anggota DPR.
"Setelah kami dapat informasi kami berupaya mendapat copy surat itu. Tapi, kami tidak diizinkan mendapatkan copy surat dari DPP Golkar ke KPU. Kami sebagai pihak terkait harusnya tahu. Saya tidak tahu apa motif ini jadi rahasia," kata Agus Gumiwang dalam jumpa pers di kawasan SCBD, Jakarta Pusat, Rabu (20/8/2014).
Menurut Agus, Partai Golkar tidak pernah melaksanakan aturan partai dalam hal pemecatan. Mulai dari pemanggilan, surat teguran, makanisme mahkamah partai, hingga persetujuan rapat pleno.
"Semua proses itu tidak pernah kami alami. Bahkan, saya tanyakan ke teman-teman di DPP ada rapat pleno tapi tidak pernah ada keputusan karena tidak quorum dan masih banyak yang mendukung kami," ujar Agus.
Menurut Agus, kepentingan dalam berpolitik memang sangat wajar terjadi. Tapi, jangan sampai kepentingan itu malah menabrak semua aturan yang berlaku, mulai dari undang-undang hingga AD/ART partai.
Dia juga meminta KPU untuk tidak dulu memproses surat apa pun yang dikeluarkan oleh DPP Partai Golkar. Sebab, sampai saat ini belum ada keputusan yang benar-benar final.
"Kami meminta KPU tidak dulu menindaklanjuti surat dari DPP Partai Golkar terkait pemberhentian saya dan Pak Nusron. Karena keputusan itu cacat administratif dan hukum serta belum inkrah," tegas Agus. (Sun)
Kader Golkar Minta KPU Tak Tindaklanjuti Surat Pemecatan Partai
Menurut Agus, Partai Golkar tidak pernah melaksanakan aturan partai dalam hal pemecatan.
Diperbarui 20 Agu 2014, 15:51 WIBDiterbitkan 20 Agu 2014, 15:51 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Pemain Manchester United Paling Berbakat Sepanjang Sejarah: Termasuk Anak Asuh Favorit Sir Alex Ferguson
Tragedi Pendakian di Puncak Carstensz Pyramid Papua
Sritex, Sanken hingga Yamaha Music PHK Ribuan Karyawan, Langkah Pemerintah?
5 Bintang Sepak Bola Dunia yang Menjalani Ibadah Ramadan 2025: Tetap Khusyuk di Tengah Kesibukan Kompetisi
Kisah Terungkapnya Jaringan Peredaran Sabu Antar-Provinsi di Sulawesi
Mengenal AIDS: Pengertian, Indikasi, dan Cara Efektif Mengenali Gejalanya
160 Ucapan Selamat Lebaran Idul Fitri 1446 H atau 2025
Potret Lawas Artis Indonesia yang Sering Jadi Antagonis, Ibu Aliando Bikin Pangling
6 Jembatan Putus di Puncak, Pemkab Bogor Segera Bangun Jembatan Bailey
Bahaya Hipotermia: Mengenali Gejala, Pencegahan, dan Penanganan
Mana yang Lebih Efektif untuk Menurunkan Berat Badan, Protein Nabati atau Hewani?
Resep Babi Kecap Simpel, Perpaduan Cita Rasa Manis dan Gurih yang Lezat