Jejak Penyebaran Agama Islam di Istana Tertua Spanyol

Di sana, pengujung dapat melihat bangunan megah yang berdiri kokoh seperti benteng dengan usia mencapai 1.000 tahun.

oleh Muhamad Nuramdani diperbarui 28 Mei 2017, 02:40 WIB
Diterbitkan 28 Mei 2017, 02:40 WIB

Fokus, Spanyol - Kerajaan Islam pernah menguasai sebagian Benua Eropa, terutama di Spanyol. Seperti apa penyebaran agama Islam saat itu?

Sisa dari peninggalan peradaban Islam tersebut, kini bisa dilihat di Kota Sevilla. Di sana, pengujung dapat melihat bangunan megah yang berdiri kokoh seperti benteng dengan usia mencapai 1.000 tahun.

Meski sempat beralih kepemimpinan dari kerajaan muslim menjadi kerajaan katolik, umat beragama di Sevilla bisa hidup berdampingan tanpa ada permusuhan.

Alcazar Sevillla merupakan istana tertua di Eropa yang hingga kini masih difungsikan bagi keluarga kerajaan. Bangunan kokok ini juga masuk dalam situs warisan dunia UNESCO sejak 1987.

Di bagian belakang Alcazar terdapat taman yang sangat luas, asri, dan tertata rapi. Dulunya di tengah taman terdapat bangunan yang berfungsi sebagai masjid.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya