Liputan6.com, Jakarta Clean Bandit merupakan band elektronik asal Inggris. Penguasa tangga lagu papan atas yang berisikan empat anggota utama ini siap tampil dan memukau para penggemarnya di Indonesia 8 Desember 2015 mendatang, di Skenoo Hall - Gandaria City Jakarta. Di promotori oleh Marygops Studios dan 7Kings Entertainment, Clean Bandit akan menampilkan lagu-lagu hits mereka yang penuh energi, seperti lagu pertama mereka 'Mozart’s House','Extraordinary', dan lagu 'Rather Be' yang sempat menguasai tangga lagu di Inggris.
“Kehadiran Clean Bandit sangat tepat bagi para pencinta musik dance dan elektronik, para pencinta musik yang terlatih serta suka musik klasik, Clean Bandit bisa dinikmati banyak orang. Kami sangat senang dapat menghadirkan mereka dan menghibur para penggemarnya di Indonesia. Dengan kepiawaian mereka dalam memadukan irama dan alunan alat musik klasik, Clean Bandit akan menghadirkan sesuatu yang segar dan cerdas ke kancah pertunjukkan musik Indonesia, pada 8 Desember 2015 mendatang di Skeeno Hall Gandaria City Jakarta,” jelas Shaane Harjani, Managing Director dari Marygops Studios, via rilis yang diterima Tim Liputan6.com, Sabtu (20/6/2015).
“Akhirnya Clean Bandit bisa tampil di Jakarta, sudah pasti fans yang ada di Indonesia akan senang sekali, banyak lagu-lagu Clean Bandit yang menjadi hits, terima kasih kepada Marygops Studios dan 7Kings Entertainment bisa mendatangkan Clean Bandit ke Indonesia,” ungkap Toto Widjojo selaku Managing Director Warner Music Indonesia.
Bagi Anda pencinta aliran musik elektronik, tentu tidak asing dengan band yang satu ini. Anda Dapat merasakan dan mendengarkan langsung penampilan spektakuler mereka. Nantikan konser Clean Bandit Desember mendatang. (Mit/Ibo)
Advertisement