5 Makanan Ini Bisa Buat Payudara Anda Lebih Kencang

Ingin membuat payudara terlihat lebih indah dan kencang? Simak di sini beberapa makanan yang dapat membantu Anda.

oleh Annissa Wulan diperbarui 26 Mar 2017, 10:51 WIB
Diterbitkan 26 Mar 2017, 10:51 WIB
5 Makanan Ini Bisa Buat Payudara Anda Lebih Kencang
Ingin membuat payudara terlihat lebih indah dan kencang? Simak di sini beberapa makanan yang dapat membantu Anda.

Liputan6.com, Jakarta Payudara akan mengalami perubahan, sesuai dengan bertambahnya usia. Anda mungkin pernah merasakan payudara mengencang di satu hari, namun mengendur di lain waktu.

Dilansir dari dailystar.co.uk, Minggu (26/3/2017), faktor paling umum penyebab mengendurnya payudara adalah perubahan hormonal dan menyusui. Namun, tidak perlu khawatir, berikut ini adalah beberapa makanan yang bisa membuat payudara Anda lebih kencang, penasaran?

1. Jeruk
Jeruk adalah buah yang kaya akan antioksidan beta karotin, dapat melindungi sel-sel payudara dari bahaya. Selain itu, jeruk juga merupakan sumber dari kalsium dan vitamin B6 yang berfungsi untuk mengencangkan payudara.

2. Sayuran hijau
Sayuran hijau, seperti bayam, brokoli, dan kale kaya akan phytoestrogen, yang dapat mempromosikan jaringan payudara agar semakin kencang.

3. Pomegranat
Pomegranat memiliki kandungan antioksidan yang tinggi, dapat membantu jaringan di dalam payudara beregenerasi dan melindungi dari penuaan dini. Pomegranat juga dapat mengurangi risiko terkena penyakit kanker payudara dan mengencangkannya.

4. Kedelai
Kedelai memiliki kandungan isoflavon yang bisa membuat jaringan payudara membesar. Selain itu, kedelai juga memiliki nutrisi estrogen yang dapat mengencangkan payudara.

5. Stoberi
Stoberi kaya akan phytoestrogen dan asam ellagic yang dapat membuat kulit payudara lebih bersih, halus, dan kencang.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya