Anti Kantuk di Mobil Saat Mudik dengan Cara Tak Biasa Ini

Membuat pengemudi tetap terjaga hingga sampai tujuan merupakan tugas yang berat ketika mudik berlangsung. Bagaimana caranya?

oleh Akbar Muhibar diperbarui 28 Jun 2017, 18:30 WIB
Diterbitkan 28 Jun 2017, 18:30 WIB
20170622-H-3 Lebaran 2017, Ribuan Mobil Pemudik Padati Pelabuhan Merak-Tebe
Kendaraan pemudik antre masuk ke dalam kapal penyeberangan di Dermaga Pelabuhan Merak, Banten, Kamis (22/6). Dini hari, ribuan kendaraan pemudik antri menyeberang dari Pelabuhan Merak menuju Bakauheni, Lampung. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta Mudik dengan mobil membutuhkan berbagai persiapan yang spesial. Salah satunya membuat pengemudi tetap terjaga hingga pergantian sopir, atau tiba sampai tujuan. Tentunya para penumpang butuh trik tak biasa, agar sang sopir tetap terjaga. Apa saja?

Mendengarkan musik koplo dan dangdut pantura
Dangdut pantura dan musik koplo menjadi salah satu aliran musik yang mampu membuat sopir terjaga saat mudik. Dengan dentuman suara yang keras dan nada yang selalu mengajak bergoyang, tentu saja lagu ini bisa membuat sopir tetap terjaga saat mudik. Tentunya musik pop yang di jadikan koplo tetap menarik untuk didengar seluruh keluarga.

Minum kopi espreso
Kopi espreso menjadi minuman yang memiliki banyak kafein. Kandungan kafein yang tinggi dapat membantu sopir tetap terjaga. Apalagi bila yang diminum itu merupakan kopi espreso dengan tiga shot kopi, tentunya mata Anda bisa terjaga sepanjang perjalanan. Bila mau, persiapkan perbekalan kopi dalam mobil sehingga dapat dikonsumsi kapan saja.

Karaoke di mobil
Salah satu aktivitas yang dapat dilakukan ketika menemani sopir adalah karaoke lagu-lagu populer. Dengan lagu-lagu yang semangat atau sedih, tentunya sopir menjadi terjaga dan tahan mengemudi pada malam hari. Namun, jangan terlalu ribut sehingga mengganggu penumpang yang tidur, ya.

Ngobrol sama teman yang bawel
Trik yang bisa digunakan supaya sopir tetap terjaga adalah mengajaknya berbincang. Tentunya pribadi yang bawel menjadi sosok pertama untuk membuka pembicaraan. Apalagi bila mampu memberikan cerita-cerita yang lucu, tentunya perhatian sopir akan tetap terjaga saat mudik.

Saksikan Video menarik di Bawah Ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya