Pesan Manis Katie Holmes di Ulang Tahun Suri Cruise yang ke-14

Putri Tom Cruise dan Katie Holmes, Suri Cruise genap berusia 14 tahun pada 18 April 2020.

oleh Putu Elmira diperbarui 20 Apr 2020, 07:01 WIB
Diterbitkan 20 Apr 2020, 07:01 WIB
Katie Holmes Memukau dengan Gaun Hologram Saat Galang Dana bagi ODHA
Katie Holmes bawakan pidato di Life Ball 2019. (dok. JOE KLAMAR / AFP)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Aktris Katie Holmes tengah diselimuti kebahagiaan. Perempuan 41 tahun ini usai merayakan ulang tahun sang putri, Suri Cruise yang ke-14 tahun pada Sabtu, 18 April 2020.

Katie tak dapat menyembunyikan rasa antusiasnya dengan membagikan sebuah unggahan melalui akun Instagram pribadi. Potret itu menampilkan tulisan "Happy Birthday" yang tergantung pada kayu yang menempel di dinding.

Di bagian tengah, atas, hingga bawah, tulisan itu juga dihiasi dengan beragam bunga berwarna merah, ungu, hingga putih. Pada kolom keterangan, Katie menulis pesan menyentuh untuk sang putri.

"Happy Birthday Sweetheart!!! I am so blessed to be your mom. May this year be incredible! (Selamat ulang tahun sayang!!!!!!! Aku sangat diberkati menjadi ibumu. Semoga tahun ini luar biasa!" demikian tulis Katie Holmes pada 18 April 2020.

Pada Minggu (19/4/2020), mantan istri Tom Cruise ini kembali mengunggah potret lain. Kali ini, menampilkan potret Suri Cruise yang sedang duduk di kursi dari tampak belakang.

Suri tampak mengenakan kaus pink dengan rambut yang tergerai dan memakai mahkota bunga. "Birthday vibes," tulis Katie Holmes singkat.

Kata Katie soal Suri

Katie Holmes
Unggahan Katie Holmes di hari ulang tahun putrinya, Suri Cruise yang ke-14 tahun pada 18 April 2020. (dok. Instagram @katieholmes212/https://www.instagram.com/p/B_G5tHfJeB4/Putu Elmira)... Selengkapnya

Dilansir dari People, Minggu (19/4/2020), awal tahun ini Katie Holmes mengungkapkan Suri telah mencapai usia di mana dia mengembangkan minat dan keinginannya sendiri.

"Aku sangat mencintainya. Tujuan terbesarku adalah selalu mengasuhnya ke dalam individualitasnya, untuk memastikan dia 100 persen menjadi dirinya dan kuat, percaya diri," kata Katie kepada InStyle.

"Dia jadi begitu kuat, dia selalu menjadi pribadi yang kuat," tambahnya. Selain itu, Suri mencoba keluar dari hal "girlie stage" dan mencoba hal baru.

"Dia akan memilih aktivitas dan mengerjakannya sampai benar-benar pandai. Lalu dia suka dan berkata 'Oke, aku akan mencoba hal berikutnya'. Dia sangat fokus dan pekerja keras," tambah Katie.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya