Liputan6.com, Bandung - Bayi perempuan berumur 2 hari diculik dokter gadungan Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung. Pihak rumah sakit pun akan menggratiskan biaya persalinan Lasmaria Boni Manulang, ibu dari bayi tersebut.
Kepala Humas dan Protokoler RSHS Bandung Nurul Wulandhani mengatakan, penggratisan biaya persalinan berdasarkan kebijakan dari pihak RS Hasan Sadikin Bandung. "Tapi kalau dari manajemen kayaknya seperti itu (digratiskan)," katanya saat ditemui di RSHS Bandung, Kamis (27/3/2014).
Disinggung soal biaya perawatan, Nurul menjelaskan, Lasmaria mendaftar sebagai pasien dengan kategori umum dan tidak menggunakan kartu Jamkesmas, Jamkesda, maupun JKN. "Dia masuknya sebagai pasien umum. Sekarang masih berada di ruang Almanda untuk mendapat perawatan," ucapnya.
Rencananya Lasmaria akan meninggalkan RSHS Bandung pada hari ini, namun masih menunggu hasil pemeriksaan terakhir. Bila kondisinya sudah baik, pihak rumah sakit akan memperbolehkan pulang.
Pihak RSHS, sambung Nurul, kini khawatir dengan kesehatan bayi pasangan Toni Manurung dan Lasmaria itu. Bayi tersebut masih rentan terserang penyakit mengingat umurnya baru 2 hari.
"Kita khawatirkan kondisi bayi. Asupan nutrisi yang masuk kan kita tidak tahu. Rentan sama virus sehingga bisa infeksi," ungkapnya.
Selain itu, proses adaptasi bayi yang tergolong masih sulit dengan kondisi sekitar, diperkirakan daya tubuh bayi tidak kuat dengan perubahan cuaca. "Hipotermia (kedinginan), bayi sulit beradaptasi dengan lingkungan. Kalau sudah terserang, bisa meninggal," tukas Nurul. (Yus Ariyanto)
RSHS Bandung Gratiskan Biaya Persalinan Ibu Bayi yang Diculik
Bayi perempuan berumur 2 hari diculik dokter gadungan Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung.
diperbarui 27 Mar 2014, 16:03 WIBDiterbitkan 27 Mar 2014, 16:03 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Resep Olahan Bihun Jadi Lauk Sekaligus Camilan Gurih, dari Nugget sampai Martabak
Isuzu Indonesia Siap Produksi Kendaraan Listrik Niaga
Ada Cuti Bersama di Desember 2024, Cek Tanggal dan Harinya
25 November 2009: Hujan 4 Jam Picu Banjir di Jeddah Arab Saudi, 77 Orang Tewas
Analis Peringatkan Harga Bitcoin Bisa Turun Secara Tiba-Tiba
Tak Ada Periode Lock-Up, Begini Strategi IPO Adaro Andalan Indonesia
Profil Paslon Pilgub Sumatera Selatan 2024, Berikut Partai Pengusungnya
Sekjen PDIP Sebut Pramono Anung-Rano Karno Akan Mencoblos Pilkada di Jakarta
Akademi Persib Cimahi Rebut Tiket Wakili Indonesia di Gothia Cup 2025, Didamping 8 Pemain Terbaik
Hasil Survei Pilkada Kaltim: Isran–Hadi Unggul dari Rudy-Seno
Menurut Ustadz Das’ad Latif Sosok Ini Elektabilitasnya Paling Tinggi, tapi Tidak Ada yang Suka
Banda Neira, Jejak Rempah yang Mengubah Sejarah Dunia