Liputan6.com, Jakarta- Presiden terpilih Joko Widodo berangkat ke Rumah Transisi yang berlokasi di Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat sore ini. Usai melaksanakan tugasnya sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Namun, yang berbeda pria yang karib disapa Jokowi itu tak menggunakan mobil dinas ataupun mobil pribadi. Melainkan menumpang kendaraan operasional Pemprov DKI, bus Enjoy Jakarta.
Sekitar pukul 16.00 WIB, dengan mengenakan baju sadariah dan celana kain warna hitam, Jokowi naik bus yang telah terparkir di depan halaman Balaikota. Ditemani para ajudannya.
"Sudah lama saya sering menggunakan bus. Ke Marunda juga sering," kata dia di dalam bus yang melaju meninggalkan kantornya di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jumat (8/8/2014).
Dalam perjalanan menuju Rumah Transisi, Jokowi yang duduk di depan pintu bus menoleh ke arah jalan dan melihat pengerjaan proyek Mass Rapid Transit (MRT). Sesekali ia terlihat ngobrol dengan ajudannya sembari melihat-lihat proyek MRT di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman.
Bus pun kemudian berbelok ke arah Taman Menteng. Jokowi dan rombongan sampai sekitar 16.30 WIB di Rumah Transisi. Karena bus tak dapat melewati tepat depan rumah tersebut, akhirnya Jokowi memilih turun di ujung jalan depan Taman Kodok dan berjalan kaki ke arah rumah transisi yang bercat putih.
Jumat pagi tadi, ketika masuk kerja Jokowi memang tidak menggunakan kendaraan dinas ke Balaikota Jakarta. Ia memakai bus Enjoy Jakarta dengan alasan ingin menggunakan bus tersebut. (Yus)
ke Rumah Transisi, Jokowi Numpang Bus Enjoy Jakarta
Sekitar pukul 16.00 WIB, Jokowi yang mengenakan baju sadariah dan celana kain warna hitam naik bus yang telah terparkir.
diperbarui 08 Agu 2014, 17:16 WIBDiterbitkan 08 Agu 2014, 17:16 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Daftar Nominasi Oscar 2025, Emilia Perez Mendominasi
Tekanan Pasar dan Dominasi Pemain Tiongkok, Bagaimana Prospek Emiten Semen?
Tips Menabung Uang, Panduan Lengkap untuk Mencapai Kebebasan Finansial
Donald Trump Tanda Tangani 2 Perintah Eksekutif Kripto
Kepala Eksekutif COP30 Puji Kemajuan Luar Biasa China dalam Perubahan Iklim
4 Cara Bakar Kalori Tanpa Diet Ketat, Mudah Dilakukan
Mendag Ingin Gemini Academy Bantu UMKM Tembus Pasar Ekspor
NBA All-Star 2025: Giannis Raih Suara Terbanyak, LeBron James Masih Jadi Starter
Fakta Hadits Berbuka dengan yang Manis, Ketahui Anjuran Berbuka yang Benar sesuai Sunnah
Amalan Jumat Terakhir Rajab, Jangan Kelewatan
Di-ship dengan Kim Ji Won, Kim Soo Hyun Bungkam Shipper: Tontonlah Drama Sebagai Drama Saja!
Dokter Zaidul Akbar Sebut Minyak Zaitun Baik untuk Seimbangkan Kolesterol, Simak Cara Konsumsinya