Liputan6.com, Jakarta - Jakarta akan menjadi tuan rumah Asian Games pada 2018 mendatang. Namun Pemprov DKI sudah mulai menyiapkan sejumlah persiapan dalam menyambut perhelatan olahraga se-Asia itu. Salah satunya terkait tempat tinggal belasan ribu atlet yang akan mengikuti Asian Games nanti.
Wakil Gubernur DKI Ahok menargetkan Jakarta akan kedatangan 13.000 atlet. Sehingga jika dihitung 1 kamar ditempati 2 atlet, maka kamar yang dibutuhkan sekitar 7.000.
"Kita butuh untuk 13.000 atlet, kalau kita bagi setengah berarti 7.000 aja," ujar Ahok di Balaikota Jakarta, Rabu (24/9/2014).
Untuk menampung para atlet itu, Pemprov DKI berencana meminta beberapa apartemen yang baru selesai dibangun agar disewakan sementara unit-unitnya kepada Pemprov DKI sebelum dijual. Terutama sejumlah apartemen yang sedang dibangun di daerah Kemayoran, Jakarta Pusat. Atau daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Menurut pria bernama lengkap Basuki Tjahaja Purnama ini, di Korea Selatan juga menerapkan hal serupa. Para atlet membayar sewa seharga US$ 50 per malam untuk menempati apartemen yang baru selesai. Unitnya masih ditata secara sederhana dengan 2 tempat tidur.
Setelah dipakai 2 minggu lebih, para atlet itu pergi, baru unit tersebut dijual. Selain itu bisa juga sekaligus membantu pemasarannya. Layaknya rumah contoh.
"Sebelum lepas ke orang, sewakan dulu ke kita. Kita tinggal bikin regulasi supaya bisa disewakan. Kan selama ini yang punya apartemen nggak boleh sewain, dianggap bukan hotel. Tapi untuk kasus Asian Games ini boleh," tutur Ahok.
Ahok Ingin Pinjam Apartemen untuk Dihuni Atlet Asian Games 2018
Terutama sejumlah apartemen yang sedang dibangun di daerah Kemayoran, Jakarta Pusat. Atau daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Diperbarui 24 Sep 2014, 19:12 WIBDiterbitkan 24 Sep 2014, 19:12 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
7 Potret Dapur Rumah Indah Permatasari dan Arie Kriting, Model dan Desainnya Minimalis Modern
Hari Transportasi Nasional, Pramono Paksa ASN Jakarta Naik Angkutan Umum Tiap Rabu
10 Model Abaya Arab Terbaru 2025, Tampil Syar'i dan Stylish
Prabowo Mau Ubah Penjara di Kota jadi Perumahan, Mungkinkah?
Cara Cerdas Belanja Online saat Pertengahan dan Akhir Bulan di Kala Dompet Menipis
8 Capaian BRGM Selama Hampir 1 Dekade, Nyata Lakukan Restorasi Gambut dan Rehabilitasi Mangrove
Potret Dapur Fitri Tropica, Desain Modern untuk Content Creator
Potret Dapur Rumah Marshanda, Estetika Model Minimalis yang Memikat Hati
Klasemen Final Four PLN Mobile Proliga 2025: LavAni Sempurna
Jumlah Korban Terus Bertambah, Serangan Udara Israel Hantam Gedung Sekolah di Gaza
Potret Dapur Rumah Keong Dokter Boyke dengan Desain Klasik Penuh Makna
Harga Iphone 11 Series Dipakai Tahun 2025, Cek Review Sebelum Beli