Liputan6.com, Jakarta - Dalam pidatonya yang pertama usai dilantik menjadi Presiden ke-7 RI, Joko Widodo atau Jokowi mengingatkan bahwa sebagai bangsa, Indonesia punya martabat dan harga diri.
"Kita ingin jadi bangsa yang mengusung peradaban sendiri," kata Jokowi di Gedung MPR, Senin (20/10/2014). Sekaligus memberi sumbangan pada peradaban global.
Salah satu caranya adalah dengan mengembalikan Indonesia sebagai negara maritim. "Samudera, laut, selat, dan teluk adalah masa depan peradaban kita," tegas Presiden Jokowi. "Kita telah terlalu lama memunggungi laut, memunggungi samudera, selat, dan teluk."
Menurut Jokowi, ini adalah momentum bagi Indonesia untuk mengembalikan kejayaan di laut dan samudera. "Sehingga 'jalesveva jayamahe', di laut kita jaya, sebagai semboyan nenek moyang kita di masa lalu kembali membahana."
Namun, mimpi besar itu tak bisa hanya dilakukan presiden, wapres, juga anggota kabinet. "Butuh topangan kekuatan bersama, kekuatan seluruh bangsa. Selama 5 tahun ini kita akan bekerja, bekerja, dan bekerja."
Jokowi juga akan merangkul semua pihak. Seperti dalam pidatonya, ia menyebut mantan rivalnya dalam Pilpres 2014, Prabowo Subianto sebagai 'sahabat'.
"Rekan dan sahabat saya, Pak Prabowo," sapa Jokowi dalam pidatonya.
Mendengar namanya disebut Jokowi, Prabowo lantas berdiri. Mantan Danjen Kopassus itu kemudian memberikan hormat militernya pada sang presiden. (Mut)
Jokowi: Kita Sudah Lama Memunggungi Laut, Saatnya Kembali...
"Samudera, laut, selat, dan teluk adalah masa depan peradaban kita," tegas Presiden RI Jokowi. Indonesia adalah bangsa yang punya martabat.
diperbarui 20 Okt 2014, 11:01 WIBDiterbitkan 20 Okt 2014, 11:01 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 Energi & TambangShell Dikabarkan Tutup Seluruh SPBU di Indonesia, Kenapa?
4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Negara G20 Sepakat Akan Pajaki Orang-orang Super Kaya
Puluhan Ulama hingga Habaib Imbau Polresta Malang Kota Jaga Netralitas di Pilkada 2024
Bertemu MBZ, Prabowo Apresiasi Inisiatif Pelibatan Indonesia untuk Misi Kemanusiaan Gaza
Intip, Jadwal Masa Tenang Pilkada 2024 dan Aturannya
Top 3 Islami: Waktu Terbaik Sholat Taubat dan Doa Setelahnya, Cara Unik Gus Maksum Sembuhkan Pemabuk
Ini Alasan Investasi Properti di Tangerang Masih Menjanjikan
Ragam Acara Menarik di GJAW 2024 Buat Para Pecinta Otomotif
Miliarder Stanley Druckenmiller Jual Saham Nvidia, Alihkan Investasi ke Broadcom
Harga Cardano (ADA) Tembus USD 1 per Koin, Mampukah Menuju USD 10?
Sederet Emiten Siap Tebar Dividen pada 25-29 November 2024
Pantai Klayar Pacitan, Rekomendasi Wisata Pantai dengan Pesona Pasir Putih Memikat
5 KO Terbaik di ONE Friday Fights 88, Ada Terjangan Lutut sampai Tendangan Tinggi Mematikan