Liputan6.com, Makassar - Presiden Joko Widodo atau Jokowi hari ini, Kamis (6/11/2014), bertolak menuju Mamuju, Sulawesi Barat. Keberangkatan ke Mamuju merupakan rangkaian dari kunjungan Presiden Jokowi di Pulau Sulawesi.
Didampingi Ibu Negara, Iriana, Jokowi bertolak ke Mamuju dari Pangkalan Udara Sultan Hasanuddin pukul 07.30 WITA. Di provinsi ini Jokowi akan meninjau Gerakan Nasional (Gernas) Kakao dan infrastruktur pertanian.
Sehari sebelumnya, Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja di sejumlah tempat di Sulawesi Selatan. Di tempat ini, terlihat Jokowi juga didampingi putrinya Kahiyang Ayu. Jokowi dan rombongan tiba di lapangan Udara (Lanud) Sultan Hasanudin, pukul 10.46 WITA.
Di Provinsi Sulawesi Selatan, Jokowi antara lain mengunjungi Desa Mojong Bendoro, Kabupaten Sidrap. Di tempat ini Jokowi meresmikan sarana saluran irigasi dan melakukan peletakkan batu pertama pembangunan Waduk Boyya, di Desa Betao Riawa, Kecamatan Pitu Riawa.
Kemudian di Desa Barang Palie, Kecamatan Lanrisang, Kabupaten Pinrang, Jokowi mengikuti panen. Presiden juga menyempatkan diri meninjau tempat berlangsungnya Hari Pangan Sedunia di Makasar.
Selepas dari Mamuju, Jokowi diagendakan menuju Kendari, Sulawesi Tenggara. Di provinsi ini, Presiden direncanakan meninjau irigasi, rencana tol laut, dan menghadiri acara Musyawarah Nasional Ke-12 Keluarga Alumni Gadjah Mada (Kagama).
Usai mengunjungi 3 provinsi di Sulawesi, Sulawesi, yaitu Sulawesi Selatan (Sulsesl), Sulawesi Barat (Sulbar), dan Sulawesi Tenggara (Sultra).Rombongan Presiden Jokowi dijadwalkan kembali ke Jakarta Kamis sore. (Ant)
Usai Kunjungi Sulsel, Presiden Jokowi Bertolak ke Mamuju
Di provinsi ini Presiden Jokowi akan meninjau Gerakan Nasional (Gernas) Kakao dan infrastruktur pertanian.
Diperbarui 06 Nov 2014, 09:25 WIBDiterbitkan 06 Nov 2014, 09:25 WIB
Di provinsi ini Presiden Jokowi akan meninjau Gerakan Nasional (Gernas) Kakao dan infrastruktur pertanian.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 26 April 2025
1.000 Lilin Duka untuk Paus Fransiskus di Taman Doa Kristus Raja Maumere
1.967 CPNS Mengundurkan Diri, Ketua DPR: Negara Kehilangan Potensi SDM Berkualitas
Istri dan 2 Anaknya jadi Korban Tragedi Kanjuruhan, Sopir Truk Tebu Ini Dapat Umrah Gratis dari Gus Iqdam
Dapat Pasokan dari Madura, Oknum Perangkat Desa di Banyuwangi Jadi Pengedar Sabu
Cuaca Buruk, 3 Pesawat Batik Air dan Lion Air Tujuan Bandara Soekarno-Hatta Dialihkan Sementara ke Kertajati
Jennifer Lawrence Zodiac Sign: A Deep Dive into the Actress's Astrological Profile
Paus Fransiskus Wafat, Gereja Katolik di Keuskupan Maumere Gelar Misa Harian
5 Tips Memilih Gamis Terbaru untuk Wanita Gemuk agar Terlihat Modis dan Percaya Diri
KPK Ungkap Motor Royal Enfield Terdaftar Bukan Atas Nama Ridwan Kamil
Diduga Jadi Korban Fitnah, WN Australia Kirim Surat ke Presiden RI
Mengenal Basilika Santa Maria Maggiore Akan Jadi Tempat Peristirahatan Paus Fransiskus