Liputan6.com, Jakarta - Setelah bolak-balik ke sejumlah rumah sakit, Muhammad Firdaus bayi pengidap kelainan konginetal multiple atau cacat bawaan lahir akhirnya mendapat penanganan medis yang memadai di RSUD Koja, Jakarta Utara.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Selasa (2/12/2014), meski baru sejak semalam dipindahkan dari Puskesmas Koja, kondisi kesehatan bayi berusia 3 hari ini terus membaik.
Dari balik kaca inkubator ruang perinatologi putra pasangan Daud dan Nur Rahmah ini terlihat terlelap. Sesekali bayi mungil tersebut mencoba menggerakan anggota tubuhnya.
Pihak RSUD Koja sendiri membantah sempat menolak merawat Firdaus ketika dirujuk dari Puskesmas Kecamatan Koja pada Minggu 30 November malam lalu. Saat itu dokter Instalasi Gawat Darurat (IGD) menganggap jika Firdaus harus diperiksa oleh tenaga ahli yang menguasai kelainan konginetal multiple.
Lantaran tak memiliki tenaga ahli, RSUD Koja kemudian menyarankan agar pasien dirujuk ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM). Dari hasil pemeriksaan di RSCM, kondisi Firdaus belum memerlukan tindakan medis lanjutan dan dianjurkan untuk rawat jalan.
Muhammad Firdaus lahir di Puskesmas Koja pada Minggu 30 November lalu. Bayi yang menderita kelainan bawaan ini lahir dengan berat 2,3 kilogram dan panjang 48 centimeter.
Kini orangtua Firdaus yang hanya bekerja serabutan bisa bernafas lega karena biaya pengobatan anaknya ditanggung Pemprov DKI Jakarta. (Nfs/Yus)
Ditolak 2 RS, Bayi Firdaus Akhirnya Dirawat di RSUD Koja
Bayi Firdaus yang mengalami cacat bawaan ini sebelumnya dilaporkan sempat ditolak 2 RS.
diperbarui 02 Des 2014, 19:29 WIBDiterbitkan 02 Des 2014, 19:29 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jung Woo Sung Minta Maaf Atas Skandal Anak di Luar Nikah dengan Moon Gabi di Panggung Blue Dragon Film Awards
Kabar Bagus, 3 Pemain Abroad Segera Gabung Timnas Indonesia Jelang Piala AFF 2024
Kolaborasi Mie Sedaap dengan WD Willy dan Feri Akbar Warnai Come See Mie Fest Bandung 2024
Buya Yahya Bongkar Rahasia Sukses Abdurrahman bin Auf, Sahabat Nabi yang Kaya Raya
Sudah Tayang, Berikut Sinopsis Episode 1 Series True Stalker yang Tayang di Vidio
Cara Mengatasi Sakit Perut saat Haid: Panduan Lengkap
Mendikdasmen Berencana Terapkan Coding dan AI Jadi Mata Pelajaran Siswa SD, Dimulai Tahun Ajaran 2024-2025
Nuon dan RCTI Sukses Gelar Indonesian Music Awards 2024: Ini Daftar Pemenangnya!
Prabowo: Sebulan Saya Memimpin, Kabinet Merah Putih Bekerja Luar Biasa
Cara Membuat Mie Lidi yang Renyah dan Lezat
IHSG Merosot ke 7.114, Investor Asing Kembali Jual Saham Rp 3,8 Triliun
AS dan China Lakukan Pertukaran 3 Tahanan Setelah Proses Diplomasi yang Panjang