Liputan6.com, Jakarta - Isak tangis kerabat pecah di ruang jenazah Rumah Sakit Pelabuhan, Koja, Jakarta Utara, Senin 8 Desember siang. Keluarga tak menyangka jika salah satu anggota keluarga mereka, Kristomus Tatuil tewas akibat menenggak miras oplosan.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Senin (8/12/2014), pelaut berusia 25 tahun ini mengembuskan napas terakhir setelah sempat mendapat penanganan medis dari tim dokter.
Seorang pelaut lainnya, Max David Yacobus juga tewas akibat menenggak miras oplosan. Kedua korban sempat menggelar pesta minuman keras di kawasan Kebantenan, Cilincing, Jakarta Utara, Sabtu 6 Desember. Sehari setelahnya kedua korban sesak napas dan pusing hingga dilarikan ke rumah sakit.
Keluarga korban meminta, polisi menindak tegas pedagang miras oplosan untuk mencegah korban baru berjatuhan.
Sementara itu polisi masih memburu pemilik kios jamu yang menjual miras oplosan yang menewaskan 3 orang di kawasan Pasar Rebo, Jakarta Timur. AM, sang pemilik kios kabur saat tempat dagangannya dirusak massa, Rabu 3 Desember silam.
Selain di Sumedang dan Garut, Jawa Barat, kasusĀ miras oplosan juga terjadi di Depok, Jawa Barat. Miras oplosan merenggut nyawa 3 orang. (Dan/Mvi)
2 Pelaut di Cilincing Jakarta Tewas Setelah Pesta Miras Oplosan
Keluarga korban meminta, polisi menindak tegas pedagang miras oplosan untuk mencegah korban berjatuhan.
Diperbarui 08 Des 2014, 18:27 WIBDiterbitkan 08 Des 2014, 18:27 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pandu Sjahrir Mundur dari Wadirut, Ini Susunan Terbaru Direksi TBS Energi Utama
Kemegahan Masjidil Haram yang Disebut Masjid Termahal di Dunia, Biayanya Rp1.638 Triliun
5 Model Long Dress Brokat dengan Desain Modern dan Mewah, Elegan
DPRD DKI: Jangan Sampai Formula E Gunakan APBD
Infografis Film Animasi Jumbo Pecah Rekor dan Sederet Faktanya
Manfaat Tanaman Hias Bunga Air Mata Pengantin untuk Kesehatan
Carlo Ancelotti Bakal Ditendang, Real Madrid Tutup Rapat Pintu Keluar Arda Guler
Sorot Keserakahan Manusia, Manajer Musisi Fransiscus Eko Turun Gunung Luncurkan Single Evolusi
5 Jenis Jaket Favorit Ini Ungkap Kepribadian, Kamu Suka Koleksi yang Mana?
Harga Emas Antam Hari Ini 26 April 2025 Turun Rp 21.000, Cek Rinciannya
PSU Pilkada Ganggu Tata Kelola Pemda, Tito Ajak Akademisi Evaluasi Sistemnya
Wamen PU Ungkap Pentingnya Peran Perempuan dalam Pembangunan Infrastruktur