Liputan6.com, Grobogan - Bencana longsor di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah mengundang simpati dari berbagai daerah. Di Grobogan, Jawa Tengah, sejumlah santri menggalang dana kemanusiaan bagi korban longsor melalui pertunjukan tari sufi di Jalan R Suprapto.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (14/12/2014), meski hujan gerimis turun, mereka tetap semangat menunjukkan kebolehannya menari. Ini dilakukan untuk menarik perhatian penonton agar menyisihkankan uangnya bagi korban longsor.
Tak hanya santri, penggalangan dana juga dilakukan para personel Polres Bantul, DI Yogyakarta saat digelar uji kompetensi keselamatan berlalu lintas. Ratusan pelajar yang tengah mengikuti uji kompetensi dan anggota kepolisian ikut menyisihkan uang mereka untuk korban longsor di Banjarnegara.
Dalam acara ini terkumpul sumbangan hingga Rp 3 juta. Dana ini nantinya akan digabung dengan hasil sumbangan yang dikumpulkan di sejumlah polsek yang ada di wilayah Bantul. (Nfs/Ans)
Galang Dana untuk Korban Longsor, Santri di Grobogan Menari Sufi
Meski gerimis, para santri tetap bersemangat menari sufi. Mereka juga membawa kotak sumbangan untuk korban longsor di Banjarnegara.
diperbarui 14 Des 2014, 18:05 WIBDiterbitkan 14 Des 2014, 18:05 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri-Ciri Kulit Kering: Penyebab, Perawatan, dan Solusi
1998 Shio Apa: Mengenal Karakteristik dan Ramalan Shio Macan Tanah
Penampilan 3 Pemain Persija Jakarta di 3 Laga Awal Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Pengalaman Membuahkan Hasil Baik
BRI dan Artajasa Hadirkan Layanan Cardless Withdrawal, Intip Ragam Keunggulannya!
Jadwal dan Siaran Langsung Liga Inggris 2024/2025 Matchweek 17 di Vidio
Ciri Ciri Masuk Angin yang Perlu Diwaspadai dan Cara Mengatasinya
Inggris Pertimbangkan Rencana Pengiriman Tentaranya untuk Latih Angkatan Bersenjata Ukraina
Desember Zodiak Apa? Mengenal Karakteristik Sagitarius dan Capricorn
Ciri-Ciri Sperma Tidak Sehat dan Cara Meningkatkan Kualitasnya, Penting Dipahami
Selebgram Chandrika Chika Dilaporkan ke Polisi, Diduga Menganiaya Gegara Saling Pandang
Cara Membuat Makanan dari Tepung Terigu: 40 Resep Lezat dan Mudah
Waspada Bila Alami Sakit Kepala Hebat Lebih Dari Biasanya, Tanda Penyakit Apa?