Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat membuka tahun 2015 dengan memimpin kerja bakti membersihkan sampah sisa perayaan malam tahun baru semalam. Selain petugas kebersihan, kerja bakti juga dibantu sejumlah warga Jakarta.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Kamis (1/1/2015), berbeda dengan tahun sebelumnya, sampah-sampah sisa perayaan malam tahun baru di Jakarta tak lagi dibersihkan secara manual.
Pembersihan di sejumlah lokasi acara Jakarta Night Festival (JNF) dilakukan dengan mobil street sweeper atau penyapu jalan. Kendaraan penyapu jalan ini baru diresmikan Pemda DKI Jakarta, Rabu 31 Desember 2014. Dan pertama kali diturunkan pada perayaan malam tahun baru 2015.
Terdapat 21 unit mobil penyapu jalan yang baru dibeli Dinas Kebersihan DKI Jakarta, terdiri dari 6 tipe besar dan 15 tipe kecil. Mobil penyapu jalan tipe besar mampu menampung 5 ribu liter sampah. Sedangkan tipe kecil 2.500 liter sampah.
Mobil penyapu jalan ini dilengkapi dengan alat sapu yang besar dan penyedot sampah. Mobil ini dapat membersihkan sampah sepanjang 15 kilometer jalan per jam. (NFs)
Wagub Djarot Pimpin Bersihkan Sampah Sisa Malam Tahun Baru
Di awal tahun 2015, Wagub DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat memimpin membersihkan sampah di sejumlah lokasi JNF semalam.
Diperbarui 01 Jan 2015, 13:22 WIBDiterbitkan 01 Jan 2015, 13:22 WIB
Djarot Saiful Hidayat Calon wakil gubernur DKI Jakarta (Liputan6.com/Miftahul Hayat)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Gambar Rambut Pria Panjang Rapi dan Keren, Inspirasi Gaya Maskulin Elegan 2025
Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia U-17 2025, Garuda Asia Evaluasi Total
Kenapa Paskah Identik dengan Telur dan Kelinci? Ini Sejarahnya
Melihat Hasil Foto Instax di Tangan 35 Kreator Seni Lintas Bidang
Perkiraan Pemain BRI Liga 1 Barito Putera vs Persis Solo: Duel Krusial Hindari Degradasi!
KAI Daop 8 Kunjungi Media Percontohan Pembelajaran Pencegahan Krisis Planet di Jakarta Timur
Kantofi, Seni Anyaman Janur yang Menjadi Kuliner Khas Suku Muna
Sektor Barang Mewah Mulai Boncos Dampak Tarif Trump, Laba Valentino Anjlok 22% di 2024
7 Strategi Jitu Memulai Bisnis Online di 2025, Cocok untuk Pemula
Harga Dollar Hari Ini ke Rupiah 19 April 2025, Pantau Pergerakannya
Harga Pangan Hari Ini 19 April 2025: Cabai Rawit Merah Masih Mahal
Sinopsis Drakor Heavenly Ever After, Kisah Cinta Transendental Dibintangi Son Suk Ku hingga Kim Hye Ja