Liputan6.com, Gowa - Rudiyanto pemuda yang mengamuk dan memukuli sejumlah pengendara sepeda motor di Jalan HOS Cokroaminoto, Sungguminasa, Gowa, Sulawesi Selatan menjadi bulan-bulanan warga. Warga dan pengguna jalan yang emosi langsung mengikat kedua tangannya dan mengamankan pelaku di pinggir jalan.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Rabu (4/2/2015), aksi Rudiyanto mengamuk di tengah jalan diduga lantaran stres karena gagal menikah dengan kekasihnya.
Guna menghindari amuk massa lebih lanjut, petugas kepolisian yang tiba di lokasi langsung mengamankan Rudiyanto. Polisi kemudian membawa pelaku ke Mapolres Gowa untuk dimintai keterangan.
Dalam pernyataan resmi, Kanit SPKT Polres Gowa Ipda Denny Eko membenarkan kejadian tersebut.
"Mengamuk dan memukul beberapa orang di pinggir jalan. Sementara pelaku diamankan. Karena terus mengamuk, dari warga ada yang emosi kemudian mengikat pelaku," jelas Denny.
Jika terbukti bersalah, Rudiyanto akan terkena pasal tentang penganiayaan dengan ancaman kurungan di atas 6 bulan penjara. (Nfs/Riz)
Pria Stres Mengamuk di Jalanan Jadi Bulan-bulanan Warga
Pria yang diduga stres lantaran batal menikah itu tiba-tiba mengamuk dan memukuli sejumlah pengendara motor di jalan.
diperbarui 04 Feb 2015, 08:55 WIBDiterbitkan 04 Feb 2015, 08:55 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Arti Mimpi Memeluk Wanita dari Belakang: Makna Tersembunyi di Balik Pelukan
Tok, Proyek Migas UCC Tangguh Kantongi Investasi Rp 110 Triliun
Ketika Orang Beriman Sakit, Ini Sebenarnya yang Terjadi Kata Buya Yahya
Elnusa Mulai Survei Seismik Perdana di Area Tambang Batu Bara di Kalsel
Ini Aset yang Disita Polisi Terkait Judi Online yang Libatkan Pegawai Komdigi, Jumlahnya Miliaran Rupiah
Arti Mimpi Dirampok dan Mau Dibunuh: Makna Tersembunyi di Balik Mimpi Menakutkan Ini
Kementan Punya Jurus Ampuh Jawab Tantangan Regenerasi Petani di Indonesia
Top 3 Berita Hari Ini: Maarten Paes dan Luna Bijl Liburan di Bali, Tonton Tari Kecak sampai Makan Bubur Ayam
Apa Arti Siu: Menguak Misteri di Balik Selebrasi Ikonik
Max Verstappen Kunci Gelar Juara F1 2024, Lando Norris Bidik Gelar 2025
Mengenal Kandidat Paslon Pilgub Kalimantan Utara 2024
'Open Jastip' Politik dan Pertaruhan Jokowi di Pilkada 2024