Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat dan Ketua Tim Penggerak PKK DKIÂ Veronica Tan yang merupakan istri Gubernur Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, resmi membuka Taman Pintar di Jalan Waringin Nomor 25, Pulogadung, Jakarta Timur. Menurut Djarot, taman seluas 3.104 meter persegi ini bisa menjadi tempat lahirnya ide-ide luar biasa buat kemajuan bangsa ke depan.
Djarot juga berharap Taman Pintar ini bisa menginspirasi anak-anak ataupun orang tua di sekitar untuk gemar membaca. Selain itu ia berharap agar lokasi-lokasi lain di Jakarta bisa meniru keberadaan Taman Pintar ini.
"Ini ide yang luar biasa dan akan membuat warga menjadi pintar," ucap Wagub Djarot di lokasi, Jakarta, Sabtu (14/3/2015).
Taman Pintar ini terwujud atas kerja sama Yayasan Dharmaranya Tuju Enam sebagai pengagas, bekerja sama dengan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sebagai pemilik lahan.
Taman Pintar ini juga dilengkapi dengan jogging/walk track, healty track, arena bermain anak-anak, lapangan futsal, sebuah plaza, dua gazebo, kamar kecil, dan fasilitas cuci tangan. Selain itu, keunggulan lain dari Taman Pintar ini yaitu memberikan manfaat bagi lingkungan sekitar sebagai resapan air dan mengurangi banjir.
Sementara itu Ketua Dewan Pembina Yayasan Dharmaranya Tujuh Enam, Diana Fawzia mengatakan, sebelumnya area ini adalah lahan kosong dengan pagar tinggi mengelilinginya. Permukiman padat di lokasi Taman Pintar awalnya juga lokasi yang rawan konflik serta kerap digunakan sebagai tempat transaksi narkoba dan pembuangan sampah.
Menurut Diana, dengan taman ini, warga sekitar bisa mencapai 7 Pintar. Yaitu, pintar di lingkungan hidup, kesehatan, kewarganegaraan, pengembangan karakter, budaya, manajemen diri, serta pintar berpikir.
"7 Pintar ini dicapai melalui berbagai kegiatan yang didukung oleh fasilitas di Taman Pintar tersebut," pungkas Diana Fawzia. (Ans)
Resmikan Taman Pintar, Wagub Djarot Berharap Lahir Ide-ide Hebat
Menurut Wagub Djarot, taman seluas 3.104 meter persegi ini bisa menjadi tempat lahirnya ide-ide luar biasa buat kemajuan bangsa ke depan.
diperbarui 14 Mar 2015, 19:25 WIBDiterbitkan 14 Mar 2015, 19:25 WIB
Menurut Wagub Djarot, taman seluas 3.104 meter persegi ini bisa menjadi tempat lahirnya ide-ide luar biasa buat kemajuan bangsa ke depan.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
OJK Bahas Perlindungan Konsumen Bareng Korea Selatan dan Hong Kong
Menang Pilpres AS, Donald Trump Masih Hadapi Sejumlah Kasus Hukum
Transaksi Lebih Nyaman, Bank Mandiri Luncurkan Layanan Verifikasi Bank Garansi
Jodoh Adalah Cerminan Diri: Memahami Makna dan Relevansinya
KPK Cegah Sahbirin Noor ke Luar Negeri, Pastikan Tak Akan Jadi Harun Masiku Jilid 2
Timnas Indonesia Ditargetkan Finis 4 Besar Kualifikasi Piala Dunia 2026, Begini Respons Witan Sulaeman
Dukungan Citra Kirana untuk Suami, Temani Rezky Aditya Hadapi Kasus Dugaan Penelantaran Anak
Donald Trump Menang di Pilpres AS 2024, Segini Kekayaan dan Gurita Bisnisnya
Memahami IKK Adalah: Indikator Kinerja Kunci dalam Pemerintahan dan Pembangunan
Jelang Nataru, Wamenhub Suntana Tinjau Kesiapan Pelabuhan Ketapang Banyuwangi
Studi Lazada dan Kantar Ungkap AI Tingkatkan Pengalaman Belanja Online
Lewat Pelatihan Ekspor, BRI Peduli Bantu UMKM Binaan Raih Pasar Internasional