Liputan6.com, Jakarta - Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta akan melakukan pengaturan lalu lintas di Jalan Otista 3, Jakarta Timur. Bukan terkait digelarnya Konferensi Asia Afrika (KAA) ke-60, namun untuk pekerjaan lanjutan pembuatan sodetan Kali Ciliwung ke Kanal Banjir Timur (KBT).
"Untuk menunjang kelancaran pekerjaan itu, Dishubtrans DKI bersama Ditlantas Polda Metro Jaya akan melakukan pengaturan lalu lintas di wilayah tersebut," kata Kepala Dishubtrans DKI Jakarta Benjamin Bukit, yang dimuat Senin (20/5/2015).
Menurut dia, salah satu bagian dari pengaturan lalu lintas tersebut, yakni akan dilakukan penutupan ruas Jalan Otista 3 mulai 21 April hingga 30 Juni 2015. Atau kurang lebih selama 70 hari.
Bagi para pengguna jalan dari arah timur yang akan menuju ke arah barat dialihkan melalui Jalan DI Panjaitan - Jalan Otista III - Jalan Kebon Nanas Selatan I - Jalan Kebon Nanas Selatan- Jalan Otista III dan seterusnya.
Sedangkan, pengguna jalan dari arah barat yang akan menuju ke arah timur dialihkan melalui Jalan Otista Raya - Jalan Otista III -Jalan Kebon Nanas Utara - Jalan Kebon Nanas Utara II - Jalan Panti Asuhan-Jalan Otista III dan seterusnya.
"Setelah pekerjaan pembangunan sodetan Kali Ciliwung ke KBT itu selesai, maka pengaturan lalu lintas akan dikembalikan lagi seperti sebelumnya," tutur Benjamin.
Lebih lanjut, Dishubtrans DKI mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar dapat menyesuaikan diri dengan pengaturan lalu lintas yang akan segera diberlakukan di kawasan tersebut.
"Selain itu, kami juga mengimbau agar para pengguna jalan senantiasa mematuhi rambu-rambu lalu lintas, petunjuk petugas di lapangan dan tetap mengutamakan keselamatan di jalan," ungkap Benjamin. (Ant/Tnt)
Jalan Otista III Ditutup 70 Hari, Cek Rute Pengalihannya
Bukan terkait digelarnya Konferensi Asia Afrika (KAA) ke-60, namun untuk pekerjaan lanjutan pembuatan sodetan Kali Ciliwung ke KBT.
diperbarui 20 Apr 2015, 08:37 WIBDiterbitkan 20 Apr 2015, 08:37 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Caption Pasangan Lucu untuk Momen Romantis
350 Caption Kata-Kata Gangster Keren dan Bijak
Apa itu Makna Denotatif: Pengertian, Ciri-ciri, dan Contohnya
350 Caption Promo Menarik untuk Tingkatkan Penjualan
Menteri ATR/BPN Sambangi Pagar Laut untuk Pembatalan Sertifikat Tanah
6 Tradisi Lebaran di Jawa Tengah yang Unik dan Penuh Makna, Bikin Ketupat Isi sampai Mengarak Sapi
Kepala BKN Batalkan Sanksi yang Dijatuhkan ke 31 ASN Nias Barat, Ini Penyebabnya
Perbedaan Pertumbuhan Primer dan Sekunder pada Tumbuhan, Pahami Karakteristiknya
Apa Arti Hyper? Simak Penggunaannya dalam Berbagai Bidang
Arti Coming Soon, Begini Penggunaannya dalam Berbagai Konteks
Meski Terdampak Banjir, 2 Pria di Bandar Lampung Nekat Curi Sepeda Motor Tetangga
Perbedaan Perubahan Fisika dan Kimia: Pengertian, Ciri, dan Contoh