Liputan6.com, Denpasar - Faktor ekonomi yang pas-pasan, membuat orangtua kandung Angeline, Rosidik dan Hamidah terpaksa merelakan anaknya diadopsi Margriet Magawe.
Namun, hari ini Rosidik tak kuasa saat harus melihat jasad anaknya terbujur kaku di dalam peti mati.
"Duh... nduk nduk, ketemune kok mati. Ampuni bapak yo nduk," ucap Rosidik, lirih, sesaat sebelum jenazah Angeline dibawa ke Banyuwangi, Denpasar, Bali, Selasa (16/6/2015).
Pada saat itu Rosidik dan Hamidah memilih berada di dalam mobil ambulance, yang membawa jenazah Angeline ke asal kampung halaman ibu kandungnya itu di Banyuwangi, Jawa Timur.
Sementara, ratusan orang yang memenuhi depan Instalasi Forensik Sanglah, Bali mengumandangkan doa dan salawat. Di antara para pelayat itu berteriak. "Angeline, kamu pasti masuk surga..."
Jenazah Angeline kini sudah tiba di rumah orangtua kandungnya di Desa Kedung Pal, Glenmor, Banyuwangi, Jawa Timur. Jenazah langsung dibawa ke rumah duka dan selanjutnya di salatkan sebelum dikebumikan.
Pemulangan jenazah Angeline diiringi 5 mobil. Salah satunya adalah rombongan para guru dari tempat Angeline pernah menuntut ilmu semasa hidup.
Dalam kasus kekerasan dan pembunuhan ini, Polda Bali telah menetapkan tersangka kepada ibu angkat Angeline, Margriet Magawe dan pegawai rumah tangganya, Agustinus atau Agus.
Jenazah Angeline diberangkatkan dari Denpasar, Bali pukul 15.40 Wita dan tiba di Banyuwangi sekitar 19.30 WIB. Jenazah yang disambut ratusan warga itu langsung dimakaman usai disalati. (Rmn)
Jeritan Hati Ayah Kandung Angeline
Pada saat itu Rosidik dan Hamidah memilih berada di dalam mobil ambulance, yang membawa jenazah Angeline.
Diperbarui 16 Jun 2015, 23:18 WIBDiterbitkan 16 Jun 2015, 23:18 WIB
Jenazah Angeline sore tadi dibawa ke desa asal orangtua kandungnya di desa Tulung Rejo, Banyuwangi.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Saksikan Sinetron Luka Cinta Episode Kamis 20 Februari Pukul 21.30 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Beda Gerak Saham Indomaret dan Alfamart
Resep Klepon Tepung Ketan: Panduan Lengkap Membuat Jajanan Tradisional yang Lezat
Arti Rasis: Memahami Diskriminasi Berbasis Ras dan Dampaknya
Siap-siap, Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Bakal Dibuka Sebentar Lagi!
Resmi, KPK Tahan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto
Lirik Lagu Guess So dari Rhea Asmara, tentang Eksplorasi Kompleksitas Emosi Percintaan
J-Hope Konser di Jakarta, ARMY Jangan Lupa Catat Tanggalnya
Usai Diterima Mensesneg, Mahasiwa Bubar dengan Tertib
Mazda Percaya Diri Bisa Jual 200 Unit Lebih di IIMS 2025, CX-5 Jadi Jagoan
Tempat Wisata di China Ditutup Setelah Ketahuan Gunakan Kapas dan Air Sabun untuk Bikin Salju Buatan
Ini Cara Turunkan Kolesterol dengan Aman, Tak Perlu Panik