Liputan6.com, Kuta - Ribuan calon penumpang tujuan domestik dan internasional terlihat menumpuk di Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai, Bali, setelah seluruh jadwal penerbangan dibatalkan akibat letusan Gunung Raung di Jawa Timur.
Menurut pantauan di Terminal Keberangkatan Internasional bandara setempat di Kuta, Kabupaten Badung, ribuan calon penumpang tujuan mancanegara itu memadati meja informasi petugas. Mereka menanyakan kabar terkait jadwal penerbangan yang terkena penundaan.
"Saya pasrah karena ini terkait alam. Saya lebih baik tetap menunggu di sini (bandara)," kata seorang calon penumpang dari Australia, Dougles Laidlaw, yang hendak berangkat menuju Kuala Lumpur, Malaysia.
Ia mengaku terpaksa menunggu di tengah ketidakpastian jadwal penerbangan Malaysia Airlines, yang seharusnya lepas landas pukul 12.05 Wita.
Seorang calon penumpang lain dari Prancis, Edouard Lecolier, juga pasrah dengan kondisi tersebut. Penerbangannya menuju Singapura menumpang Tiger Airlines juga terkena delay.
Pria asal kota Paris itu seharusnya berangkat pada Kamis 9 Juli malam, namun bandara terpaksa ditutup mengingat jalur penerbangan yang dilalui oleh seluruh maskapai penerbangan menuju Bali terdampak erupsi Gunung Raung.
"Seharusnya saya berangkat Kamis kemarin, tetapi bandara ditutup dan saya kembali lagi pukul 08.00 pagi ini, tetapi ditutup lagi karena semua penerbangan dibatalkan," ucap Lecolier.
Meskipun seluruh penerbangan dibatalkan dan operasional bandara ditutup, sejumlah calon penumpang tetap melakukan pelaporan atau check in.
Terminal Keberangkatan Domestik bandara setempat juga terlihat pemandangan serupa.
Ribuan penumpang yang hendak menuju sejumlah kota di Tanah Air terpaksa tidak bisa berangkat, karena seluruh jadwal penerbangan dibatalkan hingga pukul 21.30 Wita. (Ant/Tnt)
Letusan Raung Tutup Bandara Ngurah Rai, Ribuan Penumpang Menumpuk
Ribuan calon penumpang tujuan mancanegara itu memadati meja informasi petugas, menanyakan kabar jadwal penerbangan mereka.
Diperbarui 10 Jul 2015, 10:32 WIBDiterbitkan 10 Jul 2015, 10:32 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Daihatsu Catat Penjualan 36 Ribu Unit di Kuartal 1 2025, Sigra Jadi Andalan
Indonesia Peringkat ke-7 Ekonomi Terbesar di Dunia, China Kalahkan Amerika Serikat
Derby Indonesia Timur! Link Live Streaming BRI Liga 1 Malut United vs PSBS Biak di Vidio
Rumah Tangga Banyak Masalah? Ini Jawaban Ustadz Adi Hidayat
6 Potret Chen Zheyuan Lawan Main Zhao Lusi di Dracin Hidden Love, Popularitas Melejit
Green Coke Bentuk Dukungan Pertachem di Hilirisasi Menuju Swasembada Energi
Dokter PPDS Rekam Mahasiswi Mandi, Pihak Universitas Indonesia: Semoga Tak Ada Lagi Kejadian Serupa
Daftar 10 Saham Top Gainers-Losers pada 14-17 April 2025
Mantan Kepala SEC Gensler kritik Kripto, Tapi Bitcoin Dikecualikan
Periode Liburan Festival Songkran di Thailand Merenggut 200 Nyawa, Ada Apa?
11 Seniman dan Artisan Bicara Kekayaan Budaya Indonesia di Program Terbaru ABC Australia, Bakal Ditayangkan di 39 Negara
Polisi Sebut Mobil yang Terbakar Milik Satreskrim Polres Metro Depok, Ini Kronologinya