Liputan6.com, Jakarta - Pria asal Desa Kluncing, Kecamatan Licin, Banyuwangi, Jawa Timur sedang ramai diperbincangkan, baik di media sosial maupun media massa lantaran keunikan nama yang dimilikinya yaitu Tuhan. Majelis Ulama Indonesia (MUI) bahkan menyarankan Tuhan untuk mengganti namanya karena dinilai tidak elok.
Komisi VIII DPR yang membidangi agama pun ikut buka suara terkait polemik nama pria berumur 42 tahun tersebut. Ketua Komisi VIII Saleh Partaonan Daulay menyarankan, agar pria bernama Tuhan di Banyuwangi itu mengganti namanya dengan nama yang lain yang lebih baik. Terutama, nama diberikan sebagai bentuk pengharapan bagi hidup di masa mendatang.
Tidak tanggung-tanggung, Wasekjen Partai Amanat Nasional (PAN) itu memberikan saran nama lain bagi Tuhan. Nama tersebut memiliki arti 'hebat' yang diambil dari 3 budaya.
"Ganti sajalah kasih nama yang lebih baik, Rasyid itu dari bahasa Arab artinya hebat, kalau Bahasa Inggrisnya Richard atau orang yang berkuasa, kalau latin Ricardo," ungkap Saleh di Gedung DPR, Senayan, di Jakarta, Rabu (26/8/2015).
Soal pemberian nama, Saleh menyarankan agar para orangtua memilih kata-kata yang menyimpan harapan baik.
"Misalnya kalau Hidayat itu artinya memberi Hidayah ke orang lain, pencerahan atau memberi manfaat ke orang lain atau Rais sebagai pemimpin," ujar dia.
Pemberian nama Tuhan, lanjutnya, bisa menimbulkan anggapan negatif dari masyarakat. "Kalau Tuhan berharap jadi Tuhan, sesuatu yang menurut saya tidak pas, perlu dikritisi juga kenapa, apa targetnya, apa mencari sensasi?" tandas Saleh. (Mvi/Mut)
Saran Ketua Komisi VIII DPR untuk Tuhan
Saleh menyarankan agar para orangtua memilih kata-kata yang menyimpan harapan baik.
Diperbarui 26 Agu 2015, 11:40 WIBDiterbitkan 26 Agu 2015, 11:40 WIB
Tuhan, warga Desa Kluncing Kecamatan Licin, Banyuwangi, hingga Polwan Nanik bebaskan lebih dari 30 penyandang gangguan jiwa dari pasungan.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gelandangan Diamankan Petugas Terminal Kampung Rambutan, Gegara Sering Buang Hajat Sembarang
Resep Puding Susu Leci, Camilan Kenyal dan Segar Usai Lebaran
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Senin 7 April 2025
Aksi Simpatik Jurnalis Garut jadi 'Polisi Dadakan' Amankan Jalur Arus Balik Pemudik
Hari Ini Puncak Arus Balik Masih Berlangsung di Pelabuhan Bakauheni, Ratusan Ribu Pemudik belum Kembali ke Jawa
Saat Anak SD Tanya, Kelak Nyamuk Masuk Surga atau Neraka? Ini Jawaban UAS
Polisi Ungkap Rekaman CCTV terkait Kasus Tewasnya Wartawan di Hotel Jakbar
Arus Balik di Pelabuhan Bakauheni Padat, Polda Lampung Terapkan Delay System
Tidak Sholat tapi Ngaku Salah, Apakah Itu Baik? Hal Tak Terduga Diungkap Gus Baha
Hasil Liga Inggris: Manchester United vs Manchester City Berakhir Tanpa Pemenang
Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Babak Gugur Piala Asia U-17 2025 Plus Rebut Tiket Piala Dunia U-17 2025: Wajib Penuhi 2 Syarat
Fakta-Fakta Kasus Tewasnya Wartawan di Hotel Jakbar