Liputan6.com, Jakarta - Kematian ibu-anak, Dayu Priambarita (45) dan Yuel (5) di Cakung, Jakarta Timur, menyita perhatian publik. Keduanya ditemukan tewas bersimbah darah dengan luka tusukan di leher, di kediamannya di Perumahan Aneka Elok Blok A13/8, Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur. Ibu dan anak itu dikenal sangat dekat.
Wali Kelas Yuel di TK Kasih Ananda V, Eni Kursini mengatakan, Yuel tidak bisa jauh dari sang ibunda dalam kesehariannya. Apapun kegiatannya, sosok ibunda tidak boleh hilang dari pandangan.
"Sangat dekat. Karena buat Yuel enggak ada kata lain selain ibu. Dia enggak bisa kehilangan ibunya. Baru-baru ini saja mulai mandiri, bisa ditinggal, ibunya juga bisa pulang dulu baru jemput lagi," kata Eni di sekolah yang berjarak 1 km dari kediaman keluarga Yuel, Selasa (13/10/2015).
Pada dasarnya, lanjut dia, Yuel merupakan anak yang ramah terhadap teman-temannya. Dia juga tidak pilih-pilih teman, tidak takut mengakui kesalahan, dan sering menasehati teman bila berbuat salah.
"Cuma kalau sama orang yang belum kenal, dia seperti agak curiga. Enggak gampang kenal. Tapi begitu kenal, tidak segan buat nyapa," lanjut Eni.
Setiap harinya, Dayu selalu mengantar Yuel ke sekolah. Saat belajar, Dayu tetap berbaur dengan orangtua murid lainnya layaknya masyarakat biasa.
"Ibunya juga begitu. Ngobrol sama orangtua murid yang lain. Memang orangnya agak ceplas-ceplos, tapi sejauh ini orangtua murid tidak pernah ada masalah dengan sikap itu," tutur Eni. (Bob/Mvi)
Ibu dan Anak Korban Pembunuhan Cakung Dikenal Sosok yang Baik
Yuel tidak bisa jauh dari sang ibunda dalam kesehariannya.
diperbarui 13 Okt 2015, 11:59 WIBDiterbitkan 13 Okt 2015, 11:59 WIB
Anjing pelacak menemukan 2 handphone dan 1 pisau karatan di kali Elok yang berada tidak jauh dari TKP.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Lotus Birth Adalah Metode Persalinan Alami yang Kontroversial
Bahlil Lahadalia Lantik Djoko Siswanto jadi Kepala SKK Migas, Ini Profilnya
Mengenal Teknik Brewing Adalah Seni Menyeduh Kopi Manual
Kebakaran di Papanggo Jakut Jumat Dinihari, 4 Orang Meninggal Dunia
3 Zodiak Ini Paling Percaya Takhayul, Jadi Merepotkan dengan Sikap Parnonya
Rahasia Tekstur Lembut Daging Steak Wagyu Lokal Meski Skor Marblingnya Rendah
Gunung Lewotobi Laki-Laki Masih Bergejolak, Radius 7 Km dari Puncak Dikosongkan
Joshua Zirkzee Dibuang, Manchester United Temukan Penggantinya Baru 20 Tahun
7 Potret Tria Changcuters dan Dhatu Rembulan, Foto Pernikahan Curi Perhatian
Kementerian ESDM Lagi Cari Patriot Energi, Mau Bergabung?
Asal Usul Anggrek Tien, Tanaman Endemik Asal Sumatra Utara
Bagaimana Pendekatan Donald Trump atas Perang Israel Vs Hamas dan Hizbullah?