Liputan6.com, Jakarta - Crane roboh menimpa satu rumah di Jalan Kyai Maja Nomor 33 E/I, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Polisi menduga crane yang menimpa rumah pensiunan Polri Irjen Purnawirawan Ronny Liwaha itu akibat kelalaian operator alat berat tersebut.
Namun, polisi masih menyelidiki penyebab pasti jatuhnya crane dan tidak ingin gegabah menetapkan seseorang sebagai penanggung jawab peristiwa tersebut. Untuk itu polisi memeriksa pemilik crane yaitu perusahaan kontraktor PT PP.
"Kalau kita lihat konstruksinya itu karena lalai hingga mengakibatkan kerusakan. Polres Selatan yang menangani (kasusnya) dan kontraktor sudah dipanggil," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Mohammad Iqbal di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (15/10/2015).
Dia mengatakan musibah ini tak memakan korban jiwa ataupun luka-luka. Namun, jika polisi menemukan bukti kelalaian operator, maka itu merupakan perbuatan melawan hukum.
"Prinsipnya bisa perbuatan melawan hukum. Memang tidak ada korban jiwa, tapi kan menimbulkan kerusakan," kata Iqbal.
Berkaca dari insiden ini, dia berharap para pengusaha alat berat mengevaluasi kembali penerapan Standar Operasi Prosedur (SOP) agar kejadian serupa tidak terulang. Apalagi crane yang jatuh diketahui digunakan untuk pembuatan tiang pancang di jalan yang ramai kendaraan.
"Maka dari itu, semua pekerjaan SOP harus kuat. Jangan sampai masyarakat tidak berdosa menjadi korban," tegas Iqbal. (Bob/Ado)
Polisi Duga Kelalaian Sebabkan Crane di Taman Puring Roboh
Jika polisi menemukan bukti kelalaian operator, maka itu merupakan perbuatan melawan hukum.
Diperbarui 15 Okt 2015, 22:58 WIBDiterbitkan 15 Okt 2015, 22:58 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Libur Panjang Paskah, TMII Suguhkan Acara Spesial HUT ke-50 dan Lomba Fotografi
China Perdana Impor 200 Kg Kelapa Segar Indonesia
Bersinar Bersama Barcelona, Raphinha Naik Pangkat Jadi Ikon LaLiga
Pemerintah Siapkan Paket Kebijakan Stimulus Ekonomi, Simak Poin Pentingnya
Jonathan Anderson Didapuk Jadi Direktur Kreatif Lini Busana Pria Dior Gantikan Kim Jones
VIDEO: Waduh! Mobil Damkar Mogok saat Bertugas
Cegah Kekurangan Siswa, Pemkot Bandung Bakal Kolaborasi dengan Sekolah Swasta
China-Kamboja Sepakati Kerja Sama Strategis Tahan Tekanan Eksternal
Heboh Bocah 11 Tahun Telan Emas 100 Gram, Begini Nasibnya
Tretan Muslim Bantah Klaim King Abdi Soal Resep Bebek Carok, Begini Penjelasannya
Jadwal Lengkap MPL ID S15 Week 4 Terkini: Derby Klasik RRQ Hoshi vs Evos Siap Panaskan Akhir Pekan!
Ibadah Jumat Agung Siang Ini, Jemaat Mulai Padati Gereja Katedral Jakarta