Liputan6.com, Jakarta - Polsek Mampang Prapatan, Jakarta Selatan mengamankan sekelompok remaja yang diketahui akan melepas spanduk ‎final Piala Presiden 2015 yang mempertemukan Persib dan Sriwijaya FC. Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu 18 Oktober 2015, pukul 18.00 WIB.
"Sabtu tanggal 17 Oktober 2015 sekitar jam 17.00 WIB di depan Gedung YTKI, Jalan Gatot Subroto, Mampang, telah mengamankan 9 orang laki-laki yang akan mencopot spanduk yang dipasang terkait pertandingan final Piala Presiden 2015," ucap Kasie Humas Polsek Mampang Prapatan Aiptu Sukarno saat dikonfirmasi di Jakarta, Sabtu (17/10/2015) malam.
Sukarno menjelaskan, kesembilan orang tersebut diduga kuat merupakan anggota The Jak Mania atau Jakmania, fans fanatik dari klub sepakbola Persija dari Korwil Cipinang Muara, Jakarta Timur.
Dari penangkapan tersebut, dia menambahkan, pihaknya hanya menemukan atribut Persija yang dibawa oleh salah satu remaja tanggung tersebut.‎ Saat ini, pihaknya sedang mendata dan akan memanggil para orangtua mereka.
"Dari tas mereka ditemukan 1 buah syal Jakmania. Hingga saat ini masih dilakukan pendataan serta pemeriksaan intensif termasuk memanggil para orangtuanya," tandas Sukarno.
Berikut inisial 9 remaja yang diamankan Polsek Mampang tersebut:
1. MD (16 tahun)
2. YP(16 tahun)
3. FF (14 tahun)
4. PC ( 16 tahun)
5. S ( 16 tahun)
6. AS (16 tahun)
7. T (13 tahun)
8. FS ( 20 tahun)
9. N ( 16 tahun)
(Ans/Ado)
Mau Copot Spanduk Piala Presiden, 9 Remaja Dicokok di Gatsu
Menurut polisi, kesembilan orang tersebut diduga kuat merupakan Jakmania.
Diperbarui 17 Okt 2015, 23:58 WIBDiterbitkan 17 Okt 2015, 23:58 WIB
Suporter Persija yang tergabung dalam The Jak Mania berjalan usai melakukan aksi di depan tempat berlangsungnya pengumuman venue final Piala Presiden 2015, Century Park Hotel, Senayan, Jakarta, Rabu (14/10/2015)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Nonton Episode Terbaru Series Theo & Ruza Dengan Vidio Express
9 Hobi Bocil Generasi 90an yang Bikin Mereka Tahan Berjam-Jam tanpa Pegang HP
Kereta Gantung Jatuh ke Jurang di Italia, 4 Orang Tewas
Tradisi Jumat Agung, Perayaan yang Penuh Makna untuk Umat Kristiani
Seru-seruan di Bioskop Virtual Dunia Minecraft, Bisa Dapat Voucher Nonton Gratis
Indodax Pastikan Tak Terdampak Gangguan AWS
Hari Kelereng Sedunia: Nostalgia Permainan Tradisional Kelereng di Indonesia
Anak 10 Tahun Diculik Pria yang Dikenal dari Roblox
Legenda Real Madrid Dukung Rodrygo Hengkang ke Liverpool, Jadi Suksesor Ideal Mohamed Salah
9 Rekomendasi Hotel di Jogja 2025 untuk Honeymoon Per Malam Tak Sampai Rp500 Ribu
Soal Kasus Dokter Cabul, Anggota Komisi IX DPR RI: Tindakan Paling Tercela dan Coreng Profesi Kedokteran
Menko Airlangga Pastikan Program Swasembada Pangan Tak Terganggu Tarif Impor Trump