Bass Metallica untuk Presiden Jokowi Dipamerkan di Bandung

Barang hasil gratifikasi itu rencananya dihibahkan untuk museum.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 10 Des 2015, 15:20 WIB
Diterbitkan 10 Des 2015, 15:20 WIB
Bass Metallica Untuk Presiden Jokowi Tak Dilelang
Barang hasil gratifikasi itu rencananya dihibahkan untuk museum. (Okan Firdaus/Liputan6.com)

Liputan6.com, Bandung - Masih ingat dengan gitar bass milik bassis band cadas Metallica, Robert Trujillo yang diberikan kepada Presiden Joko Widodo setelah band asal Amerika Serikat itu diizinkan tampil di Indonesia?

Gitar yang dilaporkan Jokowi semasa menjabat Gubernur DKI Jakarta kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu terpajang di acara Festival Antikorupsi yang digelar pada 10-12 Desember 2015.

Meski terpajang, panitia tidak memasukkan gitar itu dalam daftar lelang.

"Enggak dilelang karena itu barang langka," kata Kasubdit Pengelolaan Kekayaan Negara III Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Karman Kamal di sela-sela acara di Sasana Budaya Ganesha, Bandung, Kamis (10/12/2015).

Selain gitar bass, barang mahal hasil gratifikasi lainnya seperti 2 buah berlian seharga Rp 2,2 miliar dan Rp 3,9 miliar juga tidak akan dilelang.

"Kalau enggak salah, barang hasil gratifikasi itu untuk museum," jelas Karman.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya