Kilas Indonesia: Dishub Bali Razia Grab dan Uber

Dalam razia ini petugas berhasil menjaring puluhan angkutan umum liar tanpa izin.

oleh Liputan6 diperbarui 06 Apr 2016, 18:10 WIB
Diterbitkan 06 Apr 2016, 18:10 WIB
Kilas Indonesia: Dishub Bali Razia Grab dan Uber Tak Berizin
Dalam razia ini petugas berhasil menjaring puluhan angkutan umum liar tanpa izin.

Liputan6.com, Denpasar - Dinas Perhubungan Bali dan aparat kepolisian Polda Bali, menggelar razia gabungan terhadap angkutan Grab, Uber, dan angkutan umum liar atau tanpa izin di Denpasar, Bali.

Dalam razia ini petugas berhasil menjaring puluhan angkutan umum liar tanpa izin. Berita itu mengawali Kilas Indonesia yang ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Rabu (6/4/2016).

Di Padang, Sumatera Barat, puluhan kubik kayu loging yang diduga tanpa izin diamankan oleh Polisi Kehutanan dan aparat kepolisan bersama warga di Jalan Lubuk Bulang Nagari Gunung Selasih, Kecamatan Pulau Punjung, Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat.

Aktivitas penebangan kayu tanpa izin yang diduga sudah berlangsung lama, dilakukan oleh seorang cukong kayu yang sudah diketahui identitasnya.

Di Boyolali, Jawa Tengah, untuk memerangi penyalahgunaan narkoba, pemerintah desa di Boyolali, mensosialisasikan anti-narkoba dengan menggelar parade jamu gendong.

Parade jamu gendong ini sengaja digelar, dengan harapan masyarakat lebih menyukai jamu tradisional daripada mencoba narkoba yang dampaknya sangat membahayakan.

Sementara di Bandung, Jawa Barat, banjir akibat luapan Sungai Citarum, Rabu pagi kembali menggenangi ratusan rumah warga di Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Banjir juga mengganggu aktivitas lalu lintas, karena kondisi jalan yang rusak.

Warga yang tetap memaksa beraktivitas harus menerobos banjir, dengan menggunakan perahu kayu dan ban bekas. Sejumlah warga yang nekat menerobos genangan banjir, terperosok karena permukaan jalan rusak diterjang air selama musim penghujan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya