Liputan6.com, Jakarta - Dinas Perhubungan (Dishub) Pemerintah Provinsi DKI dan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya sepakat mensterilisasi jalur Transjakarta. Namun, masih banyak pengendara yang nekat menerobos jalur itu.
Polisi pun memperketat pengawasannya. Namun untuk hari ini, mereka akan berkonsentrasi di jalur protokol.
"Mungkin hari ini kami konsentrasi mensterilkan (jalur Transjakarta) yang di jalan protokol. Saya bersama Kadishub ini memantau di Bundaran HI (Hotel Indonesia)," ujar Kepala Sub Direktorat Bina dan Penegakan Hukum (Kasubdit Bin Gakkum) Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto kepada Liputan6.com, Senin (13/6/2016).
Budi mengatakan pagi ini penempatan personel diprioritaskan di Koridor I rute Blok M - Harmoni dan Koridor IX rute Cawang - Grogol. Ia pun menerangkan sanksi tilang diterapkan secara tegas kepada pengendara pribadi yang kedapatan melintasi Jalur Transjakarta, mulai hari ini.
"Personel banyak di MT Haryono dan Sudirman-Thamrin. Mungkin (petugas) di koridor yang jalan pinggiran belum terlalu (disterilkan). Mulai hari ini (pelanggan) sudah diberikan sanksi tilang," kata Budi.
Sementara, sterilisasi yang juga dilakukan di jalur Transjakarta di sepanjang koridor VI yaitu Ragunan - Dukuh atas, gagal diterapkan. Dari pantauan Liputan6.com, masih banyak pengendara motor yang mencuri-curi kesempatan kala palang pintu koridor terbuka.
Mereka berhasil masuk ke jalur Transjakarta karena dengan sengaja merapatkan kendaraan mereka di belakang bus. Alhasil keberadaan mereka membuat laju Transjakarta tersendat.
Pemandangan itu terlihat di jalur Transjakarta dekat halte Mampang mengarah ke Kuningan. Karena kewalahan, seorang petugas pria membiarkan pengendara motor memasuki jalur Transjakarta.
Polisi Awasi Sterilisasi Jalur Transjakarta di Jalan Protokol
Sanksi tilang diterapkan secara tegas kepada pengendara pribadi yang kedapatan melintasi Jalur TransJakarta, mulai hari ini.
diperbarui 13 Jun 2016, 10:53 WIBDiterbitkan 13 Jun 2016, 10:53 WIB
Motor masuk jalur Transjakarta di Mampang, Jakarta Selatan. (Liputan6.com/Audrey Santoso)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kuasa Hukum Hasto Respons Jawaban KPK di Praperadilan
Arti Mimpi Bayi: Tafsir Lengkap dan Maknanya
Gubernur Jateng Terpilih Ahmad Luthfi Inginkan Pelabuhan Rakyat yang Modern
Kolaborasi UNDP dan Masyarakat Diharapkan Bisa Wujudkan Solusi Inovasi Pembangunan Kota Berkelanjutan
Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Gresik Petrokimia Jaga Asa ke Final Four Setelah Bungkam Jakarta Pertamina
Arti Mimpi Dirumah Banyak Orang: Tafsir dan Makna Mendalam
Pemprov DKI Jakarta Bakal Perbanyak Museum Berteknologi Imersif
Kelembutan Umar bin Khattab kepada Anaknya, Wujud Lembutnya Pemimpin kepada Rakyat
Pesawat Bering Air yang Hilang Kontak Berhasil Ditemukan, Tidak Ada Korban Selamat
Dedi Mulyadi: Guru Fokus Mengajar, Tidak Boleh Dibebani Aspek Administratif
Link Live Streaming LaLiga Real Madrid vs Atletico Madrid, Minggu 9 Februari 2025 Pukul 03.00 WIB di Vidio
Uya Kuya Pastikan Anak Berkebutuhan Khusus Dapat Makan Bergizi Gratis