Jokowi Salami Tamu Undangan Sebelum Upacara HUT ke-71 RI

Alunan musik dari Marching Band Semen Indonesia mengiringi Jokowi selama meninjau tamu undangan upacara HUT ke-71 RI.

oleh Ahmad Romadoni diperbarui 17 Agu 2016, 09:04 WIB
Diterbitkan 17 Agu 2016, 09:04 WIB
Jokowi menyambangi tamu undangan upacara HUT RI
Jokowi menyambangi tamu undangan upacara HUT RI di Istana (Liputan6.com/ Ahmad Romadoni)

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo tiba-tiba keluar dari Istana Merdeka sebelum upacara dimulai. Jokowi yang tampak mengenakan jas hitam langsung berjalan menuju tenda para tamu undangan upacara peringatan HUT ke-71 RI.

Sebelum meninjau, Jokowi sempat berhenti di sisi kanan Istana Merdeka. Jokowi yang mengenakan dasi merah itu terlihat berbincang sejenak dengan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo. Sementara Kapolri Jenderal Tito Karnavian mendampingi di belakangnya.

Setelah beberapa saat berbincang, Jokowi berjalan menuju tenda tempat para undangan duduk. Para undangan langsung berdiri dan berebut bersalaman dan berfoto bersama.

"Merdeka Pak Jokowi, merdeka," ujar para undangan, di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (17/8/2016).

Alunan musik dari Marching Band Semen Indonesia mengiringi Jokowi selama meninjau tamu undangan HUT RI.

Jokowi kemudian menuju kembali ke Istana Merdeka. Sebelum masuk, mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyambangi tenda tempat undangan dari berbagai negara sahabat. Sampai akhirnya kembali ke Istana Merdeka.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya