Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah artis senior yang menamakan diri PARFI angkatan 56, menyuarakan penyelamatan organisasi Persatuan Artis Film Indonesia (PARFI), pasca-ditangkapnya sang ketua umum, Gatot Brajamusti, usai kongres di Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Selasa (30/8/2016), Gatot dan istrinya, Dewi Aminah, ditangkap saat berpesta narkoba bersama empat rekannya.
Baca Juga
Para artis senior ini mengaku prihatin dan berharap tertangkapnya Gatot, bisa menjadi momentum untuk memperbaiki organisasi artis film tertua di Indonesia itu.
Advertisement
Sebagai langkah penyelamatan, para artis senior bertekad akan segera menyelenggarakan kongres tandingan di Jakarta. Mereka juga menolak hasil kongres PARFIÂ di Lombok, yang menempatkan Gatot Brajamusti sebagai ketua umum.