Prabowo: Jokowi Panglima Tertinggi, Saya Selalu Siap Beri Saran

Jokowi sangat terbuka dan banyak meminta gagasan atau masukan terkait persoalan bangsa saat ini.

oleh Ahmad Romadoni Taufiqurrohman diperbarui 31 Okt 2016, 16:41 WIB
Diterbitkan 31 Okt 2016, 16:41 WIB
20161031-Presiden Jokowi Temui Prabowo Subianto-Bogor
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyambut Presiden Joko Widodo (Jokowi) di kediamannya di Hambalang, Bogor, Senin (31/10). Kedatangan Jokowi untuk menggelar pertemuan dengan Prabowo Subianto terkait sejumlah topik. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo menyambangi kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Dalam pertemuan itu, Prabowo mengaku dimintai beberapa saran oleh Jokowi.

Prabowo mengatakan, dalam pertemuan itu ia dimintai beberapa saran oleh Jokowi. Mantan Pangkostrad itu mengatakan Jokowi sangat terbuka dan banyak meminta gagasan atau masukan terkait persoalan bangsa saat ini. 

"Dalam hal-hal tertentu kita harus ketemu. Tadi beliau minta saran beberapa hal. Saya sampaikan, setiap saat saya siap memberi masukan," kata dia.

Dalam pertemuan itu, Prabowo menjelaskan ia banyak menyampaikan masukan terutama soal keamanan, ekonomi, dan politik.

"Beliau sebagai panglima tertinggi, (bila diminta) saya wajib menyampaikan pandangan saya. Alhamdulillah beliau terbuka. Kami siap memberikan masukan bahu-membahu untuk negara kita bersama," kata Prabowo.

Sementara itu,  Jokowi mengatakan pertemuan selama dua jam itu berlangsung santai. Ia bersama Prabowo banyak berdiskusi terkait persoalan bangsa, sambil menikmati santapan nasi goreng.

"Yang jelas kami bicara banyak hal, yang makro tentang bangsa ini, yang makro tentang politik. Pertemuan dua jam, tapi yang banyak, makan nasi goreng," ujar Jokowi sambil tertawa.

Usai pertemuan, Prabowo yang sempat mengajak Jokowi menunggangi kuda peliharaannya itu memberikan topi koboi ke Jokowi. Jokowi pun memakai topi pemberian Prabowo saat menunggangi kuda tersebut.

"Tadi saya diberi topi sama Pak Prabowo, topi koboi warna krem muda banget," ujar Jokowi.

"Itu topi Presiden," sahut Prabowo diselingi tawa Jokowi dan beberapa rombongan Jokowi yang hadir.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya