Liputan6.com, Jakarta - Kebakaran yang melanda Apartemen Neo Soho di Tanjung Duren, Grogol, Jakarta Barat hingga kini belum bisa dipadamkan. Api masih terlihat di bagian atas apartemen yang belum jadi itu.
"Bagian bawah memang sudah padam apinya, tapi bagian atas belum. Saya lihat selang air dari pemadam hanya bisa mencapai sepertiga tinggi bangunan apartemen," ujar Elsa, penghuni Apartemen Mediterania I yang tak jauh dari lokasi kebakaran saat dihubungi Liputan6.com, Rabu (9/11/2016) malam.
Karena itu, Elsa menduga petugas pemadam berusaha memadamkan api di lantai atas apartemen itu dari dalam gedung dengan menapaki lantai demi lantai.
Advertisement
Elsa juga mengatakan, dari informasi yang beredar di kalangan warga sekitar, api diduga disebabkan percikan dari alat las para pekerja di bangunan Apartemen Neo Soho.
"Kalau Mal Neo Soho memang sudah beroperasi, tapi apartemennya masih dalam tahap pengerjaan, jadi belum ada penghuni. Saya lihat pembangunan dikebut ya, kerjanya 24 jam," jelas Elsa.