Patroli, Jakarta - Seratusan warga Tanah Merah, Kelurahan Tugu Selatan, Koja, Jakarta Utara, mengungsi ke sejumlah tenda darurat, Senin (5/6/017) malam. Pilihan ini terpaksa ditempuh setelah rumah mereka hangus dilalap si jago merah. Beberapa warga mengaku tak sempat menyelamatkan barang-barang berharga saat kebakaran terjadi pada Senin sore.
Seperti ditayangkan Patroli Siang, Selasa (6/6/2017), hingga Senin malam, sejumlah warga memadati tempat pengungsian yang dibangun tak jauh dari lokasi. Beberapa bantuan juga terus mengalir, seperti makanan dan selimut yang diperoleh dari tetangga. Saat ini warga sangat membutuhkan makanan bayi, seragam sekolah, buku pelajaran, dan pakaian layak pakai.
Sisa-sisa kebakaran yang terjadi pada Senin sore masih membekas di lokasi. Puing-puing bangunan dan bangkai kendaraan juga masih terlihat. Beberapa warga memeriksa bekas bangunan mereka, termasuk mengais barang-barang berharga yang tercampur bersana puing bangunan.
Dari informasi terkahir yang diperoleh di lokasi, kebakaran diduga kuat bersumber dari petasan yang dilempar anak-anak. Petasan tersebut menyambar kendaraan lalu meledak hingga percikan api menjalar ke rumah-rumah warga.
Permukiman di Koja Terbakar, Warga Sahur di Pengungsian
Ratusan warga pengungsi dari korban kebakaran Koja, Jakarta, hingga Selasa 6 Juni 2017 siang masih bermukim di tenda-tenda darurat.
Diperbarui 06 Jun 2017, 12:45 WIBDiterbitkan 06 Jun 2017, 12:45 WIB
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Direktur JakTV Tersangka Halangi Penyidikan di Kejagung Kini Jadi Tahanan Kota
Pemprov Jatim Raih WTP 10 Kali Beruntun, Gubernur Khofifah: Bukti Komitmen Wujudkan Good Governance
Komunitas Pesepeda B2W Sambut Baik Wacana Pembenahan Jalur Sepeda di Jakarta
Jawa Timur Sumbang 25% Lahan Tanam Padi Nasional, Gubernur Khofifah: Komitmen Pemprov Wujudkan Kedaulatan Pangan
Kapan Pengumuman Hasil UTBK 2025 Keluar? Ini Jadwal Lengkapnya!
Indonesia-China Perkuat Kerja Sama Strategis Lewat Dialog Perdana Menlu dan Menhan
Pramono Turunkan Pajak Bahan Bakar di Jakarta, DPRD Harap Bisa Ringankan Beban Masyarakat
Kapolri Apresiasi Aiptu Jimmi, Polisi Pemilik Pesantren Gratis di Pekanbaru
Sekjen Gerindra Sudah Ingatkan Ahmad Dhani Tidak Bicara dan Singgung Hal Sensitif
157 WNI di Luar Negeri Terancam Hukuman Mati
Romahurmuziy Temui Stafsus Prabowo di Istana, Bahas SMA Unggul Garuda
Pemutihan Pajak Kendaraan, Samsat Cikokol Tangerang Raup Rp25 Miliar dalam Dua Pekan