Wakapolri Sebut Suami Penampar Petugas Bandara Sudah Pensiun

Video seorang perempuan yang mengaku istri pejabat menampar petugas Avsec Bandara Sam Ratulangi, beredar.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 06 Jul 2017, 13:32 WIB
Diterbitkan 06 Jul 2017, 13:32 WIB
20161201-Wakapolri Syafruddin Pimpin Upacara HUT Pol Airud ke-66-Jakarta
Wakapolri Komjen Pol. Syafruddin mengecek pasukan pada upacara peringatan hari ulang tahun (HUT) Kepolisian Perairan dan Udara (Pol Airud) yang ke-66 di Jakarta, Kamis (1/12). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Media sosial dihebohkan dengan seorang perempuan mengaku istri jenderal polisi menampar petugas Avsec Bandara Sam Ratulangi, Manado, Sulawesi Utara. Hal ini karena perempuan itu tidak mau melepaskan jam tangannya ketika masuk bagian pemeriksaan.

Wakapolri Komisaris Jenderal Syafruddin menuturkan, suami dari penampar petugas bandara merupakan seorang jenderal, tapi telah pensiun.

"Oh itu pensiunan. Sudah empat tahun pensiun suaminya itu," kata Syafruddin di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Kamis (6/7/2017).

Dia mengatakan, kasus penamparan petugas bandara tersebut telah diproses secara hukum.

Rekaman video seorang perempuan yang mengaku istri pejabat menampar petugas Avsec Bandara Sam Ratulangi, Manado, Sulawesi Utara, beredar luas sejak Rabu, 5 Juli 2017. Dalam video tersebut terlihat perempuan itu sempat adu mulut dengan petugas Avsec, sebelum akhirnya menamparnya.

Kejadian bermula saat perempuan berpakaian hitam itu memasuki bagian pemeriksaan.

"Sesuai prosedur, kita memeriksa calon penumpang. Termasuk meminta mereka membuka jaket, ikat pinggang, dan jam tangan," ujar sumber di Bandara Sam Ratulangi, Manado.

Saksikan video di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya