Fokus, Spanyol - Selfie yuk kali ini akan mengajak Anda untuk berselfie dari negara Matador, Spanyol, tepatnya di Kota Madrid. Alun-alun berbentuk persegi panjang yang berada di jantung Kota Madrid ini memang sangat menarik perhatian.
Seperti yang ditayangkan Fokus Sore Indosiar, Sabtu (22/7/2017), arsitektur bangunan di sekeliling Plaza Mayor memiliki kemiripan bentuk yang semuanya berlantai empat dan memiliki balkon yang menghadap ke Teras Plaza Mayor. Selain difungsikan sebagai pertokoan, bangunan ini juga difungsikan sebagai apartemen dan hotel. Kalau dihitung, terdapat 237 balkon yang menghadap ke Plaza Mayor.
Plaza Mayor ini dulunya adalah pasar, namun di tahun 1617, tempat ini diubah menjadi alun-alun. Di sini kita bukan hanya bisa menikmati keindahan arsitektur bergaya Eropa saja, tapi juga bisa berfoto dengan seniman yang mengais rejeki dengan berdandan mengenakan kostum unik.
Ada satu lagi yang menarik perhatian untuk berfotom yaitu Patung Torero, patung badan seorang pelaku matador. Kita juga bisa berfoto di sini dengan membayar 1 Euro atau sekitar Rp15 ribu.
Kecantikan bangunan yang memiliki luas 129 x 94 meter ini memang bisa membius mata pengunjung yang datang. Sebagai penutup perjalanan menikmati keindahan Kota Madrid, sempatkan diri untuk mencicipi makanan khas Spanyol, yaitu churros di tempat yang sangat legendaris.
Melihat Kecantikan Bangunan di Plaza Mayor Spanyol
Kota Madrid, Spanyol identik dengan bangunan yang memiliki arsitektur indah dan cocok untuk dijadikan spot selfie.
Diperbarui 22 Jul 2017, 18:01 WIBDiterbitkan 22 Jul 2017, 18:01 WIB
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bertemu Arsjad Rasjid, 2 Sektor PSN Prabowo Menarik Perhatian AIIB
Patrick Kluivert Bocorkan Tanggal Keberangkatan Timnas Indonesia ke Australia
Puan Maharani soal Jadwal Kongres PDIP: Kita Selesaikan Dulu Ibadah Puasa Kita
350 Kata Mutiara Ramadhan yang Menyentuh Hati, Inspiratif untuk Jalani Puasa
VIDEO: Nyamar Jadi Juru Parkir, 4 Pencopet Beraksi di Masjid Istiqlal
President University dan INTI University Perkuat Kerja Sama Lewat Mobility Study
Hukum Penyebaran Hoaks dalam Islam: Haram dan Berdampak Buruk
Elon Musk Akui Kewalahan Urus Bisnis Usai Pimpin Departemen Efisiensi AS
Bahaya Tidak Mengecek Kandungan Pembalut, Risiko Gangguan Hormon hingga Kanker
Link Live Streaming Liga Champions Liverpool vs PSG, Rabu 12 Maret 2025 Pukul 03.00 WIB di Vidio
10 Fakta Menarik Shalat Tarawih di Times Square, Viral Hingga Inspirasi Global
Cegah Kecelakaan, Contraflow di Tol Jakarta-Cikampek Bakal Dimodifikasi saat Mudik Lebaran