Asa Garuda Nusantara di Piala AFF U-18

Sentuhan midas pelatih Indra Sjafri membawa Timnas Indonesia U-19 lolos ke semifinal Piala AFF U-18 2017 di Myanmar.

oleh Rinaldo diperbarui 14 Sep 2017, 18:15 WIB
Diterbitkan 14 Sep 2017, 18:15 WIB

Liputan6.com, Yangon - Sentuhan midas pelatih Indra Sjafri membawa Timnas Indonesia U-19 lolos ke semifinal Piala AFF U-18 2017 di Myanmar. Garuda Muda pun berhasil menjadi juara Grup B.

Seperti ditayangkan Fokus Sore Indosiar, Kamis (14/9/2017), dalam laga perdana kontra Myanmar di Stadion Thuwunna pada 5 September lalu, Merah Putih junior sempat ketinggalan 1-0 pada babak pertama melalui gol Myat Kaung Khant. Namun determinasi Garuda Nusantara berujung dua gol yang dicetak Egy Maulana Vikri dan memastikan Indonesia unggul 2-1 atas Myanmar.

Mesin permainan anak-anak asuhan Indra Sjafri semakin memanas pada laga kontra Filipina pada 7 September 2017. Sembilan gol tanpa balas disarangkan ke gawang anak asuhan Hose Maria Anoche Aberasturi oleh Feby Eka Putra, Egy Maulana Vikri, Muhamad Iqbal, Muhammad Farli, dan Reskri Fandy Witriawan.

Bagai skenario drama tiga babak. Feby Eka Putra dan kolega dihadapi kenyatan pahit saat menghadapi Vietnam. Ketajaman serangan Garuda Nusantara tidak berkutik menembus pertahanan tim Negeri Paman Ho.

Dua gol Le Van Nam pada babak pertama dan gol ketiga dari Bul Hoang Viet Anh pada babak kedua menunjukkan kelemahan sistem pertahanan Merah Putih. Indonesia juga kehilangan kiper utamanya yakni Muhammad Riyandi yang mengalami cedera lutut pada menit ke 38. Kekalahan ini langsung menjatuhkan Indonesia ke urutan ketiga tabel Grup B.

Dalam kondisi terpuruk, Garuda Nusantara memikul kewajiban menang besar atas Brunei. Tanpa ampun, pemain timnas mempecundangi kiper Brunei dengan skor 8-0. Delapan gol tersebut dilesakkan oleh Muhammad Rafli, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaiman, dan Hanis Saghara.

Atas hasil ini Timnas Indonesia U-19 lolos ke semifinal sebagai juara Grup B dengan selisih satu gol atas Myanmar yang menyusul sebagai runner up.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya