Antrean Cetak E-KTP di Stand Kemendagri Mengular hingga Wahana Keong Mas TMII

Dalam sehari, stand e-KTP Kemendagri hanya mampu melayani 50 hingga 100 warga. Khususnya bagi peserta pameran.

oleh Sunariyah diperbarui 20 Okt 2017, 13:44 WIB
Diterbitkan 20 Okt 2017, 13:44 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Antrean warga untuk mencetak KTP elektronik atau e-KTP membludak di acara Nusantara Expo.

Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Jumat (20/10/2017), antrean bahkan mengular hingga puluhan meter dari stand Kemendagri hingga ke wahana Keong Mas, TMII.

Menurut warga kegiatan ini perlu dievaluasi, karena tidak jelasnya penomoran antrean. Sampai ada warga yang datang mengantre sejak pukul 06.00 WIB. Salah satu warga bahkan ada yang tengah hamil tua nekat datang dan ikut antre.

Dalam sehari, stand e-KTP Kemendagri hanya mampu melayani 50 hingga 100 warga. Khususnya bagi peserta pameran. Hingga siang ini, jumlah antrean yang ingin mencetak e-KTP semakin ramai.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya