Motor Jokowi Seharga Rp 140 Juta Akan Dipakai Untuk Ini

Jokowi membeli sebuah motor Royal Enfield Bullet 350cc Chopperland hasil modifikasi.

oleh Yunizafira Putri Arifin Widjaja diperbarui 20 Jan 2018, 17:03 WIB
Diterbitkan 20 Jan 2018, 17:03 WIB
Jokowi Gelar Acara Sumpah Pemuda Kekinian di Istana Bogor
Presiden Jokowi melihat motor custom buatan anak negeri dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda di Istana Bogor, Sabtu (28/10). Istana Bogor merayakan momentum sumpah pemuda dengan mengundang berbagai komunitas pemuda di Indonesia. (Liputan6.co/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Jokowi membeli sebuah motor Royal Enfield Bullet 350cc Chopperland hasil modifikasi. Motor tersebut nantinya akan dikendarai Jokowi saat berkunjung ke ruas jalan yang sulit dijangkau.

"Mungkin mau buat uji coba jalan Trans Kalimantan, kayak Trans Papua. Kan kemarin yang Trans Papua pake motor trail. Mungkin nanti di Kalimantan akan di pakai motornya," ujar Deputi Protokol Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin kepada Liputan6.com, Sabtu, (20/1/2018).

Selain akan digunakan saat blusukan, Bey mengatakan, Jokowi juga akan mengendari motor seharga RP 140 juta itu untuk mengisi waktu luangnya saat bersantai, atau di luar waktu bertugasnya sebagai kepala negara. 

"Buat selingan aja, kan dia (Presiden Jokowi) sering pesen itu, jangan monoton kalau kerja," ujar dia.

 

Bermotor di Tol Trans Papua

20170510-Aksi Jokowi Naik Motor Trail-Pool
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan rombong berbincang disela menyusuri ruas jalan Wamena-Mamugu 1 di Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Papua, Rabu (10/5). Presiden menjajal sulitnya medan pembangunan Jalan Trans Papua. (Dok. Biro Pers)

Jokowi beberapa kali mengendarai sepeda motor saat menjalani tugasnya sebagai kepala negara.

Salah satunya ketika Jokowi meninjau pembangunan Jalan Trans Papua. Jokowi saat itu mengendarai trail Kawasaki KlX 250 cc. Jokowi bahkan sempat menjajal motor itu sebelum benar-benar meninjau jalan Trans Papua. Sampai akhirnya, Jokowi memilih mengendarai sendiri motor itu.

Jokowi tetap mengenakan kemeja putih lengan panjang dengan celana panjang hitam. Sepatu yang dikenakan juga sepatu pantofel yang biasa digunakan sehari-hari.

Bedanya, beberapa alat keamanan berkendara juga dikenakan. Seperti helm hijau, pelindung lutut, sarung tangan, dan jaket hijau army.

Dari foto yang didapat Liputan6.com, Rabu (10/5/2017), Jokowi tampak menyusuri jalan berpasir di lokasi pembangunan jalan tol. 

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu memang cukup jauh menyusuri jalan Trans Papua ini. Jokowi menyusuri jalan dari KM 37 hingga KM 42 dengan kontur jalan sebagian sudah beraspal dan sebagian lagi masih berupa pasir.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya